Menilik Fasilitas Tiket Premiere Class Sirkuit Mandalika

Motorsport.com Indonesia dan Skor.id berkesempatan untuk mengunjungi Sirkuit Mandalika dengan Tiket MotoGP VIP Village. Seperti apa fasilitas yang didapatkan?

Menilik Fasilitas Tiket Premiere Class Sirkuit Mandalika

Pertamina Grand Prix of Indonesia menjadi gelaran yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia, setelah 25 tahun ajang balap bergengsi tersebut kali terakhir digelar di Sirkuit Internasional Sentul pada 1997.

Untuk itu, masyarakat Indonesia berbondong-bondong datang ke Pertamina Mandalika Circuit demi menyaksikan MotoGP secara langsung dan menjadi bagian dalam sejarah.

Tiket MotoGP Indonesia sendiri terbagi dalam beberapa kategori, dan CEO Skor Indonesia, Bima Said, berkesempatan datang dengan menggunakan tiket Premiere Class.

Nonton MotoGP Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika Circuit

Nonton MotoGP Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika Circuit

Pengguna tiket jenis ini mendapatkan beberapa keuntungan, karena dapat lebih dekat dengan para pembalap dan mendapat kesempatan melihat langsung motor para pembalap dalam acara Pit Lane Walk.

Jelas, ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan, terlebih pembalap MotoGP terkadang datang ke VIP Village, tempat para pemegang tiket Premiere Class bersantai sebelum balapan dimulai.

Seluruh momen ini diabadikan oleh Bima Said melalui vlog yang dikemas dengan menarik dan penjelasan yang sangat detail.

Bagi yang tak sempat datang ke Sirkuit Mandalika, vlog tersebut dapat membawa kita merasakan atmosfer MotoGP secara langsung karena seperti berada di lokasi.

Maka dari itu jangan segan untuk mengklik tautan yang ada di bawah ini demi menambah informasi serta wawasan kita mengenai MotoGP dan apa yang terjadi di balik layar sebelum balapan digelar.

Baca Juga:

Tonton vlog merasakan nonton MotoGP Indonesia dengan Tiket Premiere Class di bawah ini:

 
dibagikan
komentar

Gegar Otak, Marc Marquez Absen MotoGP Indonesia

Balapan MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika Ditunda