Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Practice report

MotoGP Amerika: Vinales ungguli Marquez di FP1

Maverick Vinales menjadi yang tercepat dalam sesi Free Practice 1 MotoGP Amerika, Jumat (21/4). Ia mengungguli juara dunia bertahan Marc Marquez dengan selisih 0,577 detik.

Maverick Viñales, Yamaha Factory Racing

Maverick Viñales, Yamaha Factory Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

Balapan belum juga dimulai, namun FP1 telah diwarnai duel Vinales dan Marquez yang memperebutkan posisi pertama. Kedua pembalap menekan begitu kuat, dan sama-sama berusaha keras untuk mencetak catatan waktu tercepat. 

Enam menit usai dimulainya sesi latihan, Vinales merebut posisi teratas dari Loris Baz dan Scott Redding. Satu menit kemudian, ia digusur oleh Dani Pedrosa dan Marquez, yang melompat naik dari posisi ke-22 untuk menempati posisi pertama. 

Pembalap Repsol Honda itu terus memimpin hingga sesi menyisakan waktu 16 menit. Vinales meningkatkan catatan waktunya menjadi 2 menit 05,462 detik dan memaksa Marquez turun di posisi kedua.

Selang dua menit berikutnya, Vinales mempertajam menjadi 2 menit 04,923 detik – sekaligus mengantarkannya sebagai satu-satunya pembalap dengan catatan waktu di bawah 2 menit 05 detik. Marquez berupaya mengambil alih, tapi tidak cukup untuk menggusur Vinales.

Kendati demikian, Marquez mampu mengimbangi Vinales dalam hal catatan waktu tercepat per sektor sirkuit. Lima kali juara dunia itu menguasai sektor dua dan tiga, sedangkan Vinales pada sektor satu dan empat.

Marc Marquez, Repsol Honda Team
Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose Photography

Posisi ketiga ditempati Andrea Dovizioso, di depan Johann Zarco, yang juga tak kalah impresif sepanjang sesi FP1. Alvaro Bautista merebut posisi kelima tepat saat sesi berakhir, dan sekaligus memaksa Jorge Lorenzo turun di posisi keenam.

Raihan yang dicapai pembalap Ducati itu terhitung memuaskan. Tampak kesulitan sepanjang FP1, Lorenzo akhirnya mampu memperbaiki catatan waktunya menjadi 2 menit 06,017 detik – atau lebih lambat 1,094 detik.

Pedrosa menempati posisi ketujuh, dan Valentino Rossi pada posisi kedelapan dengan catatan waktu terbaik 2 menit 06,292 detik. The Doctor terpaut 1,369 detik dari rekan setim Vinales.

Aleix Espargaro membawa Aprilia ke posisi kesembilan. Lalu, Danilo Petrucci melengkapi 10 besar. Sama seperti Bautista, pembalap Pramac Racing itu meningkatkan catatan waktu tepat saat FP1 telah berakhir.

Andrea Iannone melakukan uji coba fairing baru pada Suzuki GSX-RR, dan tampaknya meraih hasil tak memuaskan. Pembalap Italia itu hanya menempati posisi ke-16 dan lebih lambat hampir dua detik.

Hasil FP1 MotoGP Amerika:

PosisiPembalapMotorLapWaktu/Gap
1 Maverick Viñales   Yamaha YZR-M1 17  2'04.923
2 Marc Márquez   Honda RC213V 19 0.577
3 Andrea Dovizioso   Ducati GP17 15 0.681
4  Johann Zarco  Yamaha YZR-M1 17 0.867
5 Álvaro Bautista   Ducati GP16 15 0.910
6 Jorge Lorenzo   Ducati GP17 17 1.094
7 Dani Pedrosa   Ducati GP17 16 1.186
8 Valentino Rossi    Yamaha YZR-M1 15 1.369
9 Aleix Espargaró   Aprilia RS-GP 14 1.488
10 Danilo Petrucci   Ducati GP17 13 1.546
11 Cal Crutchlow   Honda RC213V 13 1.561
12 Jack Miller  Honda RC213V 16 1.592
13  Scott Redding  Ducati GP16 14 1.723
14 Jonas Folger   Yamaha YZR-M1 15 1.769
15 Héctor Barberá   Ducati GP16 15 1.863
16 Andrea Iannone   Suzuki GSX-RR 14 1.901
17 Tito Rabat  Honda RC213V 17   1.971
18 Loris Baz   Ducati GP15 17 2.204
19 Karel Abraham  Ducati GP15 15 2.377
20 Álex Rins  Suzuki GSX-RR 16 3.083
21  Pol Espargaró  KTM RC16 15 3.205
22  Sam Lowes  Aprilia RS-GP 16 3.369
23 Bradley Smith  KTM RC16 15  3.817

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Marquez akan coba hentikan Vinales
Artikel berikutnya Dovizioso usul perubahan format latihan MotoGP

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia