Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

MotoGP Argentina 2021 Resmi Dibatalkan

FIM, IRTA dan Dorna Sports mengonfirmasi pembatalan Gran Premio de la Republica Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo karena alasan force majeure.

Autodromo Termas de Rio Hondo

Foto oleh: Ducati Corse

MotoGP Argentina sejatinya berlangsung awal musim, usai putaran pembuka Qatar dan sebelum seri Amerika Serikat (AS). Namun, pandemi Covid-19 yang tak kunjung mereda telah memaksa pihak penyelenggara untuk menundanya.

Situasi di Termas de Rio Honda kian tidak menentu setelah insiden kebakaran menghabuskan bangunan pit. Kobaran api turut melalap press room, race control, dan VIP lounge.

Beruntung, baik museum dan menara pengawas yang berada di area sirkuit, bersama dengan kantor serta medical centre tak mengalami kerusakan berarti.

Kendati sempat masuk kalender MotoGP 2021, dengan status TBA (to be announced/akan diumumkan), gelaran GP Argentina resmi dibatalkan pada Sabtu (11/9/2021) hari ini.

“FIM, IRTA dan Dorna Sports dengan menyesal mengonfirmasi pembatalan Gran Premio de la Republica Argentina karena force majeure,” bunyi pernyataan.

“Acara tersebut sebelumnya sempat ditunda. Tetapi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, pembatasan logistik, dan kerusakan infrastruktur sebelumnya telah memaksa pembatalan tersebut.

“MotoGP berharap untuk kembali ke Termas de Rio Hondo pada April 2022 untuk menyambut para penggemar luar biasa yang berduyun-duyun datang ke venue dari seluruh Amerika Selatan, dengan semua pihak bekerja untuk memperpanjang kolaborasi pada tahun-tahun berikutnya.”

FIM, IRTA dan Dorna Sports juga menekankan, bahwa pembatalan MotoGP Argentina berarti kejuaraan dunia musim 2021 akan terdiri dari total 18 Grand Prix, tanpa ada lagi penambahan event.

Baca Juga:

Selain itu, dikonfirmasi pula nama balapan kedua di Misano World Circuit Marco Simoncelli, yang bakal bertajuk Made in Italy and Emilia-Romagna Grand Prix.

“Dengan produsen helm dan mitra jangka panjang MotoGP, Nolan, mengambil alih sebagai sponsor utama. Oleh karena itu, nama resmi acara tersebut adalah Gran Premio Nolan del Made in Italy e dell'Emilia-Romagna,” lanjut pernyataan.

Mengenai jadwal tes pramusim pertama untuk 2022, Circuito de Jerez-Angel Nieto akan menjadi tuan rumah selama dua hari bagi kelas MotoGP pada 18 dan 19 November 2021.

Sesi uji coba resmi kemudian bakal dilanjutkan dengan Sepang Shakedown Test mulai 31 Januari 2022, seperti yang telah diumumkan sebelumnya.

Mandalika International Street Circuit dijadwalkan menggelar tes pramusim MotoGP 2022 pada 11-13 Februari tahun depan.

Kalender Final MotoGP 2021:

TANGGAL GRAND PRIX
28 Maret Qatar Qatar
4 April Qatar Doha
18 April Portugal Portugal
2 Mei Spain Spanyol
16 Mei France Prancis
30 Mei Italy Italia
6 Juni Spain Catalunya
20 Juni Germany Jerman
27 Juni Netherlands Belanda
8 Agustus Austria Styria
15 Agustus Austria Austria
29 Agustus United Kingdom Inggris
12 September Spain Aragon
19 September San Marino San Marino
3 Oktober United States Amerika
24 Oktober San Marino Emilia Romagna e Made in Italy
07 November Portugal Algarve
14 November Spain Valencia

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil FP4 MotoGP Aragon: Marc Marquez Solid sejak Awal Sesi
Artikel berikutnya Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon: Bagnaia Cetak Rekor Lap, Ducati 1-2

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia