Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

MotoGP Assen: Jack Miller raih kemenangan perdana

Jack Miller berhasil memenangi ronde MotoGP Belanda, yang berlangsung dalam kondisi basah di Sirkuit TT Assen, Minggu (26/6). Ia mengalahkan Marc Marquez.

Podium: pemenang Jack Miller, Marc VDS Racing Honda

Podium: pemenang Jack Miller, Marc VDS Racing Honda

Gold and Goose / Motorsport Images

Balapan dimulai dalam kondisi basah, tapi lalu mengering. Yonny Hernandez memimpin dengan kompon ban lunak, sebelum kemuian ia terjatuh.

Danilo Petrucci menjadi pemimpin balapan basah berikutnya. Ketika ia berada di depan, Red Flag dikibaskan karena hujan semakin deras mengguyur sirkuit.

Race Direction memutuskan bahwa balapan diulang dan berlangsung sebanyak 12 lap. Andrea Dovizioso start dari pole dan menempati posisi kedua saat balapan terjatuh. Tak berapa lama, giliran Valentino Rossi yang menjadi korban saat ia sedang memimpin balapan.

Balapan pun berpindah kendali ke Honda. Adalah pembalap satelit Marc VDS yang menyalip Marquez di chicane. Start dari posisi kedelapan, ia tampil sangat mengesankan.

Scott Redding finis ketiga, mengalahkan Pol Espargaro pada dua lap terakhir.

Juara dunia bertahan Jorge Lorenzo, yang mengakui kesulitan di kondisi basah, harus puas finis ke-10.

Jalannya balapan

Di awal balapan, Redding merangsek ke depan, serta mengungguli Rossi dan Dovizioso. Tapi, ia melebar di Tikungan 1 dan turun ke posisi ketujuh.

Rossi lalu memimpin atas Dovizioso, Aleix Espargaro, Marquez dan Lorenzo – yang naik dari posisi ke-10 ke posisi kelima.

Hernandez menjadi pembalap tercepat di trek. Naik ke posisi ketiga di Tikungan 1 pada Lap 2, sedangkan Pedrosa memaksa Lorenzo turun ke posisi ketujuh.

Marquez merebut posisi keempat dari Espargaro, dengan Iannone juga berhasil naik ke posisi ketujuh.

Pada Lap 3, Hernandez menyalip Dovizioso dan Rossi untuk memimpin balapan. Hal berbeda dialami Lorenzo yang terus menurun posisinya. Ia bahkan sempat menyentuh posisi ke-17.

Seolah tak mau ketinggalan dari Hernandez, Petrucci unjuk gigi dengan naik ke posisi keempat pada Lap 5. Ia juga memakai kompon ban lunak depan dan belakang, ketika trek mulai mengering.

Hernandez memperlebar jarak, unggul dua detik di depan Rossi, yang masih berjibaku dengan Dovizioso. Kemuian, di belakang Petrucci ada Iannone yang menyalip Marquez untuk posisi kelima lewat pertarungan sengit. Redding yang memakai ban depan kompon lunak ada di posisi ketujuh.

Hujan turun lagi

Tepat saat trek mulai kering, hujan turun dan mengguyur trek setelah sembilan lap berlalu.

Dovizioso menyalip Rossi untuk posisi kedua saat hujan semakin deras. Tapi, ia terpaut cukup jauh 2,6 detik di belakang Hernandez.

Tak disangka, Hernandez terjatuh di Tikungan 1 sebelum pertengahan balapan. Pembalap asal Kolombia itu mampu bangkit dan kembali mengikuti balapan, tapi turun ke posisi ke-16.

Balapan berubah dengan Dovizioso memimpin 1,4 detik lebih di depan Rossi, dan Petrucci pada posisi ketiga. Redding naik ke posisi keempat, di depan Iannone dan Marquez.

Lap berikutnya, Iannone terjatuh dari posisi kelima. Insiden ini membawa Cal Crutchlow naik ke posisi keenam, di depan Pedrosa.

Petrucci dan Rossi bertarung ketat, yang mengantarkan keduanya mendekati Dovizioso. Pertarungan semakin ketat dengan bergabungnya Redding.

Petrucci dan Redding menyalip Rossi, dan lalu Petrucci merebut posisi terdepan saat tersisa 12 lap. Tepat saat inilah Red Flag dikibaskan.

Meski Petrucci menyalip Dovizioso dan Redding menyalip Rossi, tapi urutan pada balapan yang diulang memakai lap sebelumnya. Dengan demikian, urutannya menjadi Dovizioso, Petrucci, Rossi, Redding, Pedrosa, Marquez, Crutchlow, Miller, serta Alvaro Bautista dan Stefan Bradl.

“Setelah tujuh lap, trek mengering,” ujar Petrucci saat menunggu balapan diulang lagi. “Lalu hujan turun semakin deras – ini cukup sulit untuk melaju pada gigi kelima dan keenam di trek lurus. Ada terlalu banyak air di trek, ini adalah keputusan demi keselamatan.”

Sedangkan, Redding melaporkan: “Balapan buruk sekali, saya tidak dapat melihat. Hujan turun sangat deras, menyulitkan visor, saya harus memperhatikan jarak, ini cukup mengerikan. Ban belakang saya bahkan banyak melintir.”

Start diulang

Hujan lalu berhenti, tapi balapan tetap berlangsung dalam kondisi basah.

Untuk kedua kalinya start dari pole, Dovizioso memimpin atas Rossi, Marquez, Petrucci, Crutchlow, Redding dan Pedrosa. Marquez sempat merebut posisi terdepan di Tikungan 1, tapi ia melebar.

Miller lalu naik ke posisi keempat, sedangkan Pedrosa turun di Tikungan 9. Adapun, Crutchlow mengikutinya di Tikungan 12 pada beberapa tikungan kemuian.

Rossi memimpin di depan sebelum berakhirnya lap pembuka, mengungguli Dovizioso, Marquez dan Miller. Duo Tech 3 Yamaha melengkapi enam besar, di depan Petrucci. Sayang, Smith terjatuh di Tikungan 15.

Pada Lap 2, Dovizioso terjatuh di Tikungan 12. Rossi pun lalu mengalami hal yang sama, dan sekaligus memberikan pimpinan balapan ke Marquez. Aleix Espargaro turut menjadi pembalap yang terjatuh.

Balapan lalu menjadi pertarungan antara Marquez dan Miller. Pada sembilan lap terakhir, Miller merebut posisi terdepan setelah menyalip Marquez di chicane. Pol Espargaro pada posisi ketiga, di depan Redding dan Iannone.

Pada lap terakhir, Redding menyalip Espargaro. Tapi, balapan menjadi milik Miller yang berhasil merebut kemenangan perdana dan sensasional di kondisi sulit.

Hasil MotoGP Assen:

Posisi # Pembalap Motor Waktu
1 43  Jack Miller  Honda 22'17.447
2 93  Marc Marquez  Honda 22'19.438
3 45  Scott Redding  Ducati 22'23.353
4 44  Pol Espargaro  Yamaha 22'27.259
5 29  Andrea Iannone  Ducati 22'35.282
6 8  Hector Barbera  Ducati 22'36.139
7 50  Eugene Laverty  Ducati 22'40.052
8 6  Stefan Bradl  Aprilia 22'41.050
9 25  Maverick Viñales  Suzuki 22'43.595
10 99  Jorge Lorenzo  Yamaha 22'45.051
11 53  Tito Rabat  Honda 23'39.277
12 26  Dani Pedrosa  Honda 24'11.816
13 38  Bradley Smith  Yamaha  
Ret 19  Alvaro Bautista  Aprilia  
Ret 51  Michele Pirro  Ducati  
Ret  46  Valentino Rossi  Yamaha  
Ret  41  Aleix Espargaro  Suzuki  
Ret  4  Andrea Dovizioso  Ducati  
Ret  9  Danilo Petrucci  Ducati  
Ret  35  Cal Crutchlow  Honda  
Ret  68  Yonny Hernandez  Ducati  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya MotoGP Assen: Dovizioso pole position, Lorenzo start ke-10
Artikel berikutnya Randy Mamola: Mengapa banyak pembalap MotoGP terjatuh pada 2016?

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia