Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

MotoGP Australia: Latihan bebas ketiga diperpanjang

Pihak penyelenggara MotoGP Australia telah memperpanjang sesi Free Practice 3 di Phillip Island, menyusul kondisi cuaca yang buruk pada Jumat (21/10) hari ini.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

FP1 berjalan normal, meskipun berlangsung di trek basah. Namun, hujan deras mengguyur ketika FP2 akan dimulai – juga sempat ditunda selama 45 menit.

Para pembalap hanya mendapatkan waktu 14 menit, sebelum kemudian Race Direction membatalkannya.

Untuk menebus kurangnya waktu bagi pembalap melakukan sesi latihan besar, penyelenggara pun memutuskan untuk memperpanjang FP3 pada Sabtu (22/10).

FP3 MotoGP akan dimulai lebih awal, yakni pukul 09:55 waktu setempat dan akan berlangsung selama satu jam. Sementara sesi FP4 berjalan normal dengan dimulai pukul 14:30 waktu setempat. Lalu, diikuti kualifikasi pukul 15:10 waktu setempat.

Tak hanya MotoGP, sesi FP3 kelas Moto2 juga diperpanjang dari 45 menit menjadi satu jam. Sementara untuk kelas Moto3 tetap berlangsung selama 40 menit.

Revisi jadwal Sabtu di semua kelas (waktu Australia):

Moto3:    09:00-09:40     Free Practice 3                                                       

MotoGP: 09:55-10:55     Free Practice 3                                           

Moto2:    11:10-12:10     Free Practice 3    

Moto3:    13:35-14:15     Kualifikasi

MotoGP: 14:30-15:00     Free Practice 4

MotoGP: 15:10-15:25     Q1

MotoGP: 15:35-15:50     Q2

Moto2:    16:05-16:50     Kualifikasi

Kondisi terlalu berbahaya

Pembalap Pramac Racing, Scott Redding, mendukung keputusan Race Direction yang membatalkan FP2. Ia menjelaskan bahwa kondisi trek terlalu berbahaya untuk mengendarai motor.

“(Latihan) hari ini hampir terbuang,” ucap Redding. “Pagi hari tidak begitu buruk, tapi pada limit, dengan beberapa genangan air di trek.

“Kami melakukan beberapa lap. Tapi ketika cuaca (mulai memburuk), ini membuat Anda banyak kehilangan. Siang harinya, saya keluar untuk menguji sirkuit, tapi terlalu berbahaya.”

Rekan setim Redding, Danilo Petrucci, menambahkan: “Saya merupakan salah satu pembalap yang turun ke trek pada siang hari. Tapi terlalu banyak air.

“Situasinya sangat berisiko. Ada banyak genangan air di trek lurus, dan trek lurus antara Tikungan 2 dan 3. Beruntung, setelah beberapa lap, mereka mengibaskan Red Flag.”

Laporan tambahan oleh Andrew van Leeuwen

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Catatan waktu dibatalkan, Rossi tempati posisi ke-20 di FP1
Artikel berikutnya Rossi salah tafsir perihal penggunaan ban super soft

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia