Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

MotoGP Mugello: Lorenzo kalahkan Marquez dalam duel ketat, Rossi gagal finis

Jorge Lorenzo berhasil mengalahkan Marc Marquez dan meraih kemenangan MotoGP di Mugello. Sedangkan, Valentino Rossi tak dapat menyelesaikan balapan karena mengalami kegagalan mesin.

Pemenang lomba Jorge Lorenzo, Yamaha Factory Racing

Pemenang lomba Jorge Lorenzo, Yamaha Factory Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

Lorenzo finis dengan hanya terpaut 0.019 detik dari Marquez, setelah keduanya saling bertukar posisi hingga lap terakhir.

Ini adalah kemenangan Lorenzo ke-43 sepanjang kariernya di MotoGP, sekaligus yang ketiga pada musim ini dan kelima di Mugello dalam kelas premier.

Balapan awalnya diperkirakan akan terjadi pertarungan antara Lorenzo dan Rossi. Start dari posisi kelima, pembalap Spanyol itu merangsek naik ke posisi terdepan di Tikungan 1.

Rossi lalu merebut posisi pertama di Lap 2, tapi Lorenzo kembali menyalipnya dan sempat unggul kecil pada paruh pertama balapan.

Ketika Rossi mengalami kegagalan mesin pada Lap 9, Lorenzo terpaut 0,8 detik lebih dari Marquez.

Asap tampak keluar dari belakang motor Rossi yang melambat, sebelum berkembang menjadi kepulan asap besar.

Lorenzo juga mengalami kegagalan mesin yang sama saat sesi warm-up pagi hari, tapi dia memakai mesin baru untuk balapan.

Duel epik

Hingga pertengahan balapan, Marquez memangkas jarak dengan Lorenzo menjadi hanya 0,2 detik. Walaupun, pembalap Honda itu baru melancarkan serangan jelang balapan berakhir.

Marquez mencoba mengambil keuntungan atas Lorenzo, tapi ia justru melebar dua kali di Tikungan 1. Lorenzo pun mempertahankan posisinya di San Donato ketika memasuki empat lap terakhir.

Di tikungan berikutnya, Marquez masuk dari sisi dalam untuk memimpin balapan pada hampir keseluruhan lap. Lorenzo membalas, tapi Marquez kembali berada di depannya.

Marquez unggul hingga tikungan terakhir, tapi masalah akselerasi Honda harus mengagalkan upayanya untuk merebut kemenangan. Lorenzo mampu mengalahkan dia dengan jarak terkecil.

Hasil ini membawa Lorenzo terpaut 10 poin dari Marquez di klasemen pembalap. Rossi terpaut 37 poin setelah dua kali gagal finis pada musim ini.

Iannone posisi ketiga

Di belakang Lorenzo dan Marquez, Andrea Iannone naik podium untuk Ducati. Ia berhasil memperbaiki start buruk di akhir Lap 1, untuk kemudian mengungguli Pedrosa.

Meski menunjukan potensi dengan mencetak lap tercepat di akhir balapan, tapi Iannone terpaut jauh 4,7 detik dari Lorenzo.

Rekan setim Iannone, Dovizioso start dari posisi ke-13 dan sempat menempati posisi keempat pada lap-lap awal. Dia lalu naik ke posisi ketiga ketika Rossi gagal finis, tapi turun di belakang Iannone dan Pedrosa. Dovizioso akhirnya finis kelima.

Start buruk juga dilakukan Maverick Vinales, yang harus puas finis keenam, di depan Bradley Smith pada posisi ketujuh.

Aleix Espargaro finis kesembilan, diapit oleh Danilo Petrucci dan Michele Pirro yang balapan dengan status wild card.

Scott Redding gagal finis karena mengalami masalah mekanis pada motor Pramac Racing. Sedangkan Loris Baz, Jack Miller dan Alvaro Bautistas mengalami kecelakaan di awal balapan.

Hasil MotoGP Mugello:

Posisi Pembalap Motor Waktu/Gap
1 SpainJorge Lorenzo  Yamaha YZR-M1 41:36.535
2 SpainMarc Marquez  Honda RC213V +0.019
3 ItalyAndrea Iannone  Ducati GP16 +4.742
4 SpainDani Pedrosa  Honda RC213V +4.910
5 ItalyAndrea Dovizioso  Ducati GP16 +6.256
6 SpainMaverick Viñales  Suzuki GSX-RR +8.670
7 United KingdomBradley Smith  Yamaha YZR-M1 +13.340
8 ItalyDanilo Petrucci  Ducati GP15 +14.598
9 SpainAleix Espargaro  Suzuki GSX-RR +18.643
10 ItalyMichele Pirro  Ducati GP16 +22.298
11 United KingdomCal Crutchlow  Honda RC213V +27.936
12 SpainHector Barbera  Ducati GP14 +35.712
13 IrelandEugene Laverty  Ducati GP14 +38.032
14 GermanyStefan Bradl  Aprilia RS-GP +40.094
15 SpainPol Espargaro  Yamaha YZR-M1 +59.811
16 ColombiaYonny Hernandez  Ducati GP14 +1:04.397
R Valentino Rossi  Yamaha YZR-M1  
R Scott Redding  Ducati GP15  
R Jack Miller  Honda RC213V  
R Loris Baz  Ducati GP14  
R Alvaro Bautista  Aprilia RS-GP  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya MotoGP Mugello: The Doctor rebut pole position
Artikel berikutnya Analisis: Honda harus mendesain ulang mesin RC213V

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia