MotoGP pertimbangkan ubah jadwal Qatar
Menyusul kekhawatiran akan keselamatan para pembalap, start MotoGP Qatar 2019 dapat dimajukan satu jam lebih awal.

Jadwal balapan di Sirkuit Internasional Losail dimulai pukul 8 malam waktu setempat. Tetapi usai pembicaraan melalui telepon dengan Jorge Lorenzo, CEO Dorna Sports SL, Carmelo Ezpeleta mengatakan, bahwa ia bersedia mengubah menjadi pukul 7 malam, seperti tahun lalu.
Pada tahun-tahun sebelumnya, MotoGP Qatar dihelat pukul 9 malam waktu setempat. Namun kemudian terjadi perubahan jadwal setelah musim 2017 hampir harus dibatalkan karena hujan.
Baca Juga:
“Saya sudah membicarakannya dengan Jorge dan dengan pembalap lain, serta kami harus mengevaluasi situasinya,” terang Ezpeleta dalam konferensi pers di Madrid, Spanyol, Rabu (27/2).
“Saat ini tidak ada yang diputuskan, tapi jika ada di tangan kami untuk meningkatkan keselamatan para pembalap, kami akan melakukannya. Jika ada kondisi yang benar-benar berbahaya, kami akan menerapkan perubahan,” tandasnya.
Jika benar start balapan di Losail dimajukan, tentunya juga bakal berimbas pada jadwal Moto3 dan Moto2 Qatar, masing-masing mulai pukul 4 dan 5 sore waktu setempat. Ada pun, matahari terbenam berlangsung sekitar pukul 5:40 sore.
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports SL

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
MotoGP Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Moto2 Qatar 2018

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Artikel sebelumnya
GALERI: Livery anyar Pramac Racing
Artikel berikutnya
Analisis: Tes pramusim MotoGP Qatar

Tentang artikel ini
Kejuaraan | MotoGP |
Event | MotoGP Qatar |
Penulis | Oriol Puigdemont |