Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Special feature

Presentasi MotoGP 2022, Enam Tim Sudah Pilih Tanggal

Setiap awal tahun, kesibukan tim-tim balap meningkat karena ada agenda perkenalan livery kendaraan serta pembalap mereka. Musim ini, akan ada 12 skuad MotoGP yang menggelar presentasi.

Ducati launch

Ducati launch

Ducati Corse

Era MotoGP memasuki tahun ke-21, atau 74 jika kategori diperbesar jadi kejuaraan dunia balap motor, ditandai dengan jadwal panjang dan tim lebih banyak.

Dorna bakal menyelenggarakan 21 lomba, yang dimulai dari Losail, Qatar, 6 Maret 2022, dan diakhiri di Valencia, 6 November 2022.

Kompetisi bakal diikuti 12 tim, lebih banyak satu dari musim lalu, di mana ada tiga pendatang baru. Petronas SRT, berganti nama jadi RNF Racing setelah pisah dengan perusahaan minyak Malaysia. Setelah pecah kongsi dengan Aprilia, Gresini Racing ganti sebagai tim satelit Ducati.

Sedangkan, pabrikan Noale mendirikan timnya sendiri. VR46, milik Valentino Rossi, melebarkan sayap ke level premier dengan sponsor Mooney.

Berikut daftar tim-tim MotoGP dan jadwal presentasi.

Ducati

Ducati menyapu dua gelar pada MotoGP 2021 untuk kategori konstruktor dan tim. Tentu saja, struktur ini dipertahankan untuk musim depan. Belum ada pengumuman kapan pabrikan tersebut mempertontonkan Desmosedici GP22.

Yamaha Factory Racing

Meski hanya satu, Yamaha membawa pulang satu titel bergengsi atas nama Fabio Quartararo. Juara dunia baru tersebut akan bertarung di atas YZR-M1. Franco Morbidelli akhirnya mendapat motor edisi terbaru. Mereka membuka selubung 4 Februari.

Suzuki

Suzuki kehilangan segalanya setelah mengecap juara dunia pembalap berkat Joan Mir dan tim terbaik 2020. Musim kemarin, mereka kurang kompetitif sehingga dilibas lawan-lawannya. Tim tersebut mempertahankan formasi duo Spanyol, Mir dan Alex Rins. Pilihan waktu presentasi 4 Februari.

Baca Juga:

Repsol Honda

Dua musim berat bagi Repsol Honda, seiring dengan kurang maksimalnya performa Marc Marquez. Setelah menderita patah humerus lengan kanan, juara dunia MotoGP enam kali tersebut menderita gegar otak ringan dan diplopia.

Alhasil, Marquez tidak bisa maksimal membantu pengembangan RC213V. Kehadiran The Baby Alien dalam tes masih diragukan. Pembalap Spanyol itu akan kembali tandem dengan Pol Espargaro. Pada 8 Februari, mereka pamer livery baru.

KTM

Setelah kehilangan konsesi, performa KTM malah mundur walaupun pembalapnya pernah memberikan kemenangan pada 2021. Mereka bertekad bangkit lagi musim 2022, dengan Brad Binder dan Miguel Oliveira yang menunggangi RC16. Belum ada tanggal presentasi.

Aprilia

Aprilia kini mengelola timnya sendiri. Pabrikan keenam yang mengaspal di MotoGP tersebut kembali mengandalkan Aleix Espargaro dan Maverick Vinales, yang baru gabung pada September silam usai didepak Yamaha. Tidak jelas kapan Aprilia RS-GP 2022 ditunjukkan ke publik.

Pramac Racing

Tim satelit paling sukses MotoGP 2021 tersebut dapat dukungan penuh Ducati, dengan Desmosedici GP22. Hadiah itu pantas didapatkan Rookie of the Year, Jorge Martin, dan pembalap independen terbaik, Johann Zarco. Pramac Racing memilih 2 Februari.

VR46

Setelah malang melintang di Moto3 dan Moto2, skuad Valentino Rossi mencoba peruntungan di level premier. Adik tiri The Doctor, Luca Marini, serta debutan Marco Bezzecchi, jadi tumpuan.

Keduanya mendapat spek motor berbeda. Marini diberi Desmosedici GP22, sedangkan juniornya dapat edisi musim lalu. Karena masih sibuk dengan urusan sponsor, VR46 belum memilih tanggal rilis.

Marco Bezzecchi, Mooney VR46 Racing Team

Marco Bezzecchi, Mooney VR46 Racing Team

Foto oleh: SKY Racing Team VR46

Gresini Racing

Sepeninggal Fausto Gresini, tim tersebut melanjutkan perjuangan di MotoGP. Lepas dari Aprilia, mereka malah berafiliasi dengan pabrikan lebih besar, Ducati.

Enea Bastianini, rookie MotoGP 2021 dengan Esponsorama Racing, menjadi simbol Gresini Racing. Ia berkolaborasi dengan Fabio Di Giannantonio, yang sebelumnya berlaga di Moto2. Punya dana terbatas, tim hanya bisa menyewa Desmosedici GP21.

Gresini bakal memperlihatkan livery motornya dari Faenza, Italia, pada 15 Januari mendatang.

RNF Racing

Bos Petronas SRT, Razlan Razali, mendirikan tim baru RNF Racing, yang mengambil inisial ketiga anaknya. Mereka memilih line-up bak bumi dan langit.

Andrea Dovizioso, pembalap kawakan MotoGP, akan dipasangkan dengan alumni Moto3, Darryn Binder. Untuk eks pilot Ducati, Yamaha memberikan M1 2022 seperti spek tim pabrikan. Sedangkan, rider Afrika Selatan, bakal mengendarai motor 2021.

RNF Racing sudah memilih 24 Januari 2022 dan Verona, Italia, sebagai lokasi presentasi skuad.

LCR Honda

Tim milik Lucio Cecchinello tetap berada di bawah naungan Honda. Alex Marquez dan Takaaki Nakagami sudah menjajal RC213V 2022 dalam tes di Jerez. Sejauh ini, mereka sangat puas meski ada beberapa saran perbaikan. LCR masih merahasiakan kapan livery dirilis.

Tech3

Skuad satelit KTM tersebut melakukan perombakan besar usai kegagalan besar musim 2021. Herve Poncharal mengambil risiko mengganti Danilo Petrucci dan Iker Lecuona, dengan dua debutan. Juara dunia Moto2 Remy Gardner dan runner-up Raul Fernandez diharapkan bisa bersaing.

Untuk waktu dan lokasi presentasi, mereka menunggu KTM. Biasanya Tech3 bareng dengan tim pabrikan tersebut.

Waktu Sementara Presentasi Tim-tim MotoGP 2022:

Tanggal Tim Lokasi
15 Januari Italy Gresini-Ducati Italy Faenza
24 Januari Malaysia RNF-Yamaha Italy Verona
Belum diumumkan Italy Ducati  
4 Februari Japan Yamaha  
4 Februari Japan Suzuki  
Belum diumumkan Japan Honda  
Belum diumumkan Austria KTM  
Belum diumumkan Italy Aprilia  
2 Februari Italy Pramac-Ducati  
Belum diumumkan Italy VR46-Ducati  
8 Februari Monaco LCR-Honda  
Belum diumumkan France Tech-3-KTM  

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mentas di MotoGP, Raul Fernandez Fokus Latihan Fisik
Artikel berikutnya Pol Espargaro Sadar Kursinya di Honda Tidak Aman

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia