Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Preview MotoGP Amerika: Siapa bisa hentikan Marquez?

Setelah drama di Termas de Rio Hondo, sirkus MotoGP menyambangi Circuit of the Americas (COTA), yang akan menggelar balapan ketiga MotoGP 2018 akhir pekan ini.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Repsol Media

MotoGP 2018

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2018? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Marc Marquez, Repsol Honda Team
Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Repsol Media

Sejak menggelar balapan pertama pada 2013, hanya ada satu nama yang berada di puncak baik saat kualifikasi maupun balapan: Marquez.

Pembalap Spanyol itu pun dijagokan untuk meneruskan tren positifnya akhir pekan ini, terlebih setelah kekacauan di Argentina, yang membuatnya semakin termotivasi.

Meski demikian, ada beberapa pembalap yang berpotensi mengancam The Baby Alien jika mengacu pada statistik di Circuit of the Americas sejauh ini, siapa saja mereka?

Berikut prediksi yang dibuat oleh tim Motorsport.com Indonesia terkait pembalap yang berpotensi mengancam singgasana Marquez sebagai raja di COTA.

1. Andrea Dovizioso

Andrea Dovizioso, Ducati Team
Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Jika berbicara tentang siapa yang dapat menjegal Marquez, jelas Dovizioso menempati posisi teratas. Pembalap Italia itu sudah paham benar bagaimana cara menaklukkan sang anak emas Repsol Honda.

Sudah tiga kali Dovizioso memenangi pertarungan melawan Marquez, yang terbaru pada balapan pertama di Sirkuit Losail, Qatar.

Peluang DesmoDovi juga terbantu oleh statistik yang cukup baik di COTA. Tercatat dua kali ia berada di podium, yaitu pada 2014 (P3), dan 2015 (P2).

Statistik Andrea Dovizioso di Austin sejauh ini:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Andrea Dovizioso 5 - - 2 - 1 6,2 7,4 11

2. Valentino Rossi

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Setelah konflik panas di Termas de Rio Hondo, Rossi jelas memiliki motivasi ekstra untuk 'menyakiti' Marquez di COTA. Yaitu dengan mengalahkan pembalap 25 tahun itu di sirkuit favoritnya.

Rekornya di Austin pun tidak terlalu buruk, meski sempat sekali gagal finis (2016), ia meraih dua podium, dan bertekad untuk meraih kemenangan pertama di sana akhir pekan ini.

Statistik Valentino Rossi di Austin sejauh ini:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Valentino Rossi 5 - - 2 - 1 4,8 7,8 10,4

3. Johann Zarco

Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3
Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Di tempat ketiga, kami menempatkan Rookie of the Year musim lalu, Johann Zarco, yang finis kedua pada balapan sebelumnya, MotoGP Argentina.

Bermodalkan feeling yang baik dengan motor dari Termas, Zarco jelas akan memberikan ancaman bagi Marquez di COTA.

Akankah Zarco memutus rantai puasa kemenangannya dengan cara yang fantastis akhir pekan ini?

Statistik Johann Zarco di Austin sejauh ini:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Johann Zarco 1 - - - -   5 5 11

4. Cal Crutchlow

Cal Crutchlow, Team LCR Honda
Cal Crutchlow, Team LCR Honda

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Memang, Crutchlow belum pernah sekalipun menginjak podium di Austin. Posisi finis terbaiknya di COTA adalah posisi keempat, yang didapatnya pada 2013 dan 2016. Namun, tahun ini kami memprediksikan pembalap Inggris itu dapat berbuat lebih.

Dengan statusnya sebagai factory support rider, Crutchlow memiliki motor dan dukungan teknis yang sama seperti Marquez.

Saat ini, Crutchlow juga sedang memimpin klasemen dan baru saja memenangi balapan di Argentina, yang jelas akan meningkatkan mentalnya jelang akhir pekan di Austin.

Statistik Cal Crutchlow di Austin sejauh ini:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Cal Crutchlow 5 - -   - 1 6 10,4 7

5. Andrea Iannone

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

"Mengapa Iannone?" Mungkin kalimat ini yang akan terlintas di benak para pembaca setelah kami memasukkan The Maniac Joe sebagai pembalap yang berpotensi mematahkan dominasi Marquez akhir pekan ini.

Iannone merupakan satu-satunya pembalap selain Marquez yang mampu mencetak fastest lap di Austin, yaitu pada 2015.

Ia pun selalu konsisten finis di 10 besar di COTA, termasuk posisi tujuh yang direngkuhnya musim lalu, meski memakai motor yang cenderung bermasalah.

Bermodalkan GSX-RR yang lebih baik tahun ini, kami pun memperkirakan pembalap 28 tahun itu dapat bersaing di baris depan, atau bahkan menjadi kuda hitam untuk menjegal Marquez pada balapan akhir pekan ini.

Statistik Andrea Iannone di Austin sejauh ini:

Pembalap Balapan Pole Menang Podium FL DNF Avg Start Avg Finish Avg Points
Andrea Iannone 5 - - 1 1   9,4 6,4 10,2
Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3

Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Cal Crutchlow, Team LCR Honda

Cal Crutchlow, Team LCR Honda

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Cal Crutchlow, Team LCR Honda, Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3, Jack Miller, Pramac Racing

Cal Crutchlow, Team LCR Honda, Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3, Jack Miller, Pramac Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Cal Crutchlow, Team LCR Honda

Cal Crutchlow, Team LCR Honda

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, press conference

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing, press conference

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

11

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kembali ke Austin, Rins ingin hapus kenangan 2017
Artikel berikutnya FP1 MotoGP Amerika: Marquez ditempel ketat Rossi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia