Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Repsol Honda luncurkan RC213V 2017 di Jakarta

Repsol Honda Team telah resmi meluncurkan RC213V 2017 dalam event presentasi di Jakarta, Jumat (3/2). Marc Marquez dan Dani Pedrosa kembali mengunjungi Indonesia.

Repsol Honda Team, Dani Pedrosa, Repsol Honda Team

Tak ada perubahan pada livery anyar motor pabrikan Jepang ini. Masih terdapat logo sponsor utama Repsol, serta logo Red Bull dan Satu Hati. 

Namun, ada perbedaan dibandingkan livery RC213V 2016. Warna motor terkesan putih gading, dan tangki bahan bakar yang berwarna putih – musim lalu berwarna oranye – serta knalpot yang berukuran lebih panjang. Lalu, fairing Marc sedikit lebih tinggi karena menyesuaikan tinggi badan sang pembalap.

“Sekarang kami menghadapi musim baru dan situasinya masih sama. Kami mencoba untuk bekerja keras dalam pra-musim dan lalu bertarung lagi untuk gelar juara,” ucap Marquez.

Tes pramusim pertama MotoGP sendiri telah digelar di Sepang, Malaysia pada 30 Januari sampai 1 Februari lalu. Casey Stoner (pembalap tes Ducati), Andrea Iannone (Suzuki) dan Maverick Vinales (Yamaha) menjadi yang tercepat pada tes selama tiga hari.

Adapun, Marquez mengalami masalah teknikal, terutama akselerasi yang masih mendera RC213V spesifikasi 2017. Kendati demikian, dari catatan waktu kombinasi keseluruhan, ia berada di posisi ketiga – di belakang Vinales dan Iannone.

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Dani Pedrosa, Repsol Honda Team
Marc Marquez, Repsol Honda Team, Dani Pedrosa, Repsol Honda Team

Foto oleh: Honda Racing

Sementara rekan setim Dani Pedrosa mengawali tes pramusim Sepang tak begitu memuaskan, walaupun ia lalu naik ke posisi kelima secara keseluruhan, di belakang Andrea Dovizioso (Ducati).

“Tentu saja, targetnya adalah bertarung untuk kejuaraan dan setiap balapan, jika kami bisa; untuk berada di depan dan pada kecepatan yang baik.,” tukas Pedrosa.

“Semoga saya tidak mendapat cedera, yang mana itu penting, dan tampil cepat setiap waktu.”

Ini kali kedua duo Repsol Honda Team hadir dalam event launching RC213V di Indonesia. Sebelumnya, Marquez dan Pedrosa mengunjungi Bali dan Sentul pada 2015 dan 2016.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Marquez: Vinales terlihat lebih cepat dari Rossi
Artikel berikutnya Lorenzo akan uji coba sistem thumb brake di Australia

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia