Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Rossi: Sayang sekali saya absen di Misano

Tak hanya fans yang kecewa Valentino Rossi absen di Misano. The Doctor pun sedih tidak dapat tampil pada balapan kandang akhir pekan ini.

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

MotoGP 2017

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2017? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Rossi terpaksa harus absen karena cedera patah tulang tibia dan fibula pada kaki kanannya. Cedera itu dideritanya usai mengalami kecelakaan saat latihan enduro, Kamis (31/8) lalu.

Pembalap berusia 38 tahun itu telah menjalani operasi yang berjalan sukses, dan bahkan hanya menghabiskan satu malam di 'Azienda Ospedaliero-Universitaria Ospedali Riuniti' di Ancona, Italia.

Kendati absen, Movistar Yamaha akan tetap membangun garasi seperti biasa, agar para fans tetap dapat melihat dua motor YZR-M1 yang dikendarai Rossi.

“Sayang sekali saya tidak bisa balapan kandang. Yang pasti, saya benar-benar menantikan Misano, karena berkendara di depan para penggemar di sana adalah sesuatu yang sangat istimewa. Tapi saya harus merawat cedera ini dengan hati-hati,” tuturnya.

“Saya tahu tim mendukung saya selama proses rehabilitasi. Untungnya, saya baik-baik saja. (Kondisi) saya tidak terlalu buruk dan saya sudah bisa memulai beberapa fisioterapi ringan.

“Masa pemulihan tidak singkat, tapi saya akan melakukan semua yang saya bisa untuk segera kembali ke lintasan.

“Saya harus mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas perhatian yang telah Anda tunjukkan dalam beberapa hari terakhir. Sampai jumpa lagi!”

Cedera patah kaki membuat Rossi harus beristirahat selama 30 sampai 40 hari. Itu berarti, ia kemungkinan absen di Aragon dan baru kembali balapan di Motegi pada Oktober mendatang.

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Data dan fakta jelang MotoGP San Marino
Artikel berikutnya Vinales sesalkan absennya Rossi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia