Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Start Kurang Mulus Bagnaia bersama Ducati

Pembalap anyar Ducati, Francesco Bagnaia, terjatuh saat menguji coba fairing anyar Desmosedici GP21 pada hari pertama tes pramusim MotoGP Qatar.

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Musim baru kejuaraan dunia balap motor Grand Prix resmi dimulai Sabtu (6/3/2021) kemarin. Sebelumnya, para rookie dan test rider lebih dulu mendapat kesempatan uji coba dalam sesi Shakedown Test, Jumat (5/3/2021).

Bagnaia akhirnya mengaspal bersama Ducati. Sayangnya, lajunya menemui jalan terjal. Selain hanya menempati posisi ke-13, rider Italia itu juga mengalami kecelakaan dan gagal mendapatkan data dari fairing yang ditesnya.

“Hari yang cukup sulit, karena tiga bulan tanpa mengendarai motor adalah waktu yang lama dan kami datang ke sini dengan kondisi seperti ini, dengan angin kencang. Sulit untuk memahami sesuatu pada siang hari, ketika matahari terbenam saya jatuh di Tikungan 2,” tuturnya.

“Tapi kemudian ketika saya memakai ban depan soft lagi, saya merasa sangat nyaman dengan motornya. Ini hari pertama, normal ada sesuatu yang aneh, namun saat ini saya merasa baik, jadi kita lihat saja besok.”

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pecco lalu ditanya, apakah ada yang terasa istimewa tampil di trek pertama kalinya sebagai pembalap pabrikan Ducati.

Dia pun menjawab, “Saya tidak sabar untuk melihat foto-fotonya! Saya pikir selalu spektakuler untuk berkendara dengan warna-warna ini. Saya sangat gembira!”

Lebih lanjut, Bagnaia mengungkapkan perbedaan antara status pabrikan dan satelit. Ada lebih banyak orang yang mendengarkannya ketika dia mengalami kecelakaan, meski cukup sulit untuk didengarkan secara seksama, lantaran kondisi trek berangin.

Kembali ke soal fairing baru Desmosedici GP21 yang diuji cobanya. Bagnaia mengakut sulit memaparkan apa kelebihan dan kekurangannya. Apalagi setelah dia merusakkan komponen anyar tersebut.

“Saya mencoba sesuatu, seperti fairing, yang saya suka. Jelas ada pro dan kontra, tapi kelebihannya lebih terasa untuk trek seperti ini. Sayangnya, saya merusaknya,” ujarnya.

“Saya pikir sebagai hari pertama, jika tidak ada kecelakaan, itu akan lebih baik. Kami tahu trek ini cukup tangguh, terutama di Tikungan 2.

“Selain itu, saya menggunakan ban hard, hanya saya dan Jack yang memakainya dan ketika matahari terbenam, saya berbaring seperti orang bodoh. Tetapi secara keseluruhan, saya senang dengan jalannya hari pertama ini.”

Bagnaia bakal melanjutkan hari kedua tes pramusim MotoGP Qatar, Minggu (7/3/2021), yang dimulai pukul 15.00 sampai 23.00 waktu setempat.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Quartararo: Saya Punya Tanggung Jawab Besar terhadap Yamaha
Artikel berikutnya Marini Tidak Kaget Bermasalah di Shakedown Qatar

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia