Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Aprilia Tak Temukan Alasan Ubah Susunan Pembalap di MotoGP 2023

Motorsport Director Aprilia, Romano Albesiano, mengatakan timnya tidak memiliki alasan untuk mengganti susunan pembalap mereka untuk MotoGP musim depan.

Maverick Vinales, Aprilia Racing Team, Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Aprilia menjadi tim pertama yang menentukan susunan pembalapnya menghadapi MotoGP musim 2023. Pabrikan Noale mengumumkan Aleix Espargaro dan Maverick Vinales akan kembali balapan bersama mereka dua musim lagi.

Setelah empat setengah musim berseragam Yamaha, Vinales membuat pengumuman mengejutkan di pertengahan tahun lalu. Ia menyatakan bahwa dirinya akan bergabung dengan Aprilia di sisa enam balapan 2021 dan musim 2022.

Sementara Espargaro telah membela tim asal Italia tersebut sejak musim 2017. Performanya terus berkembang seiring bergantinya musim.

Melihat susunan pembalapnya itu, Aprilia mengaku puas dengan kinerja duo rider asal Spanyol. Karenanya, mereka tidak menemukan alasan untuk mengganti keduanya musim depan.

Baca Juga:

Menurut Romano Albesiano, yang merupakan Motorsport Director Aprilia, di era MotoGP modern seperti sekarang, stabilitas dan keseimbangan tim menjadi yang utama.

Dan jika Aprilia, yang mulai menemukan keseimbangan sempurna antar kedua pembalapnya, mengubah susunan musim depan, itu akan jadi tantangan besar bagi mereka.

"Dengan banyaknya parameter yang ada di MotoGP modern seperti sekarang, stabilitas dan keseimbangan tim jadi faktor penting untuk meraih kesuksesan," tutur Albesiano.

"Perubahan susunan pembalap? Itu akan jadi hal yang sulit sekaligus menantang bagi kami. Saya hanya bisa katakan itu.

"Karena saat ini, kami sangat senang dan bangga bisa melanjutkan kerja sama dengan Aleix (Espargaro) dan Maverick (Vinales). Kami puas dengan kinerja mereka."

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Aleix Espargaro menjelma menjadi pembalap yang konsisten di MotoGP musim ini. Satu kemenangan berhasil ia catatkan musim ini, dan menempati peringkat kedua klasemen pembalap sementara.

Ia juga meraih empat podium beruntun dari MotoGP Portugal hingga MotoGP Italia, selalu finis di posisi ketiga.

Sementara Maverick Vinales mulai menemukan kembali performanya jelang jeda tengah musim. Setelah gagal finis di MotoGP Jerman, ia naik podium di MotoGP Belanda.

Sementara di klasemen tim, Aprilia merupakan pemuncak klasemen dengan koleksi 213 poin. Mereka unggul 16 angka dari Monster Energy Yamaha.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Empat Pembalap Berebut Tiga Slot, Pasar MotoGP 2023 Masih Panas
Artikel berikutnya Enea Bastianini Sebut Alex Marquez Bakal Jadi Lawan Berat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia