Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Tercepat di Sachsenring, Lorenzo puji GP18

Memimpin hari pertama MotoGP Jerman, Lorenzo memuji perkembangan yang ditunjukkan motornya musim ini. Menurutnya, Desmosedici GP18 lebih baik dari pendahulunya.

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Gold and Goose / Motorsport Images

MotoGP 2018

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2018? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Secara mengejutkan, Ducati mendominasi hari pertama rangkaian akhir pekan MotoGP Jerman di Sachsenring. Tiga GP18 yang disiapkan skuat Borgo Panigale mengisi posisi empat besar.

Lorenzo menjadi pembalap Ducati terbaik dengan mencatatkan waktu 1 menit 20,885 detik pada hari pertama. Menjadi satu-satunya pembalap yang menembus 1 menit 20 detik, X-Fuera unggul 0,257 detik atas calon penggantinya tahun depan, Danilo Petrucci, adapun Andrea Dovizioso menempati slot keempat.

Mengomentari pencapaiannya hari ini, Lorenzo merasa motornya memiliki kecepatan saat kualifikasi, dan telah berkembang pesat dibanding versi sebelumnya.

Baca Juga:

“Melihat hasil hari ini, kami berada di posisi pertama dengan kecepatan yang baik untuk satu atau dua putaran,” ujar Lorenzo. “Kami bisa katakan motornya telah berkembang pesat.

“Namun, Bautista dan Miller juga lebih kencang dengan motor lama, cukup dekat dengan catatan waktu kami. Mungkin kami tidak meningkat sebaik yang kami pikirkan.

“Kami harus lihat balapan, mungkin motor kami memiliki konsistensi sedikit lebih baik. Ini karena secara teori, kemampuan menikung kami lebih baik. Tapi ini merupakan kejuaraan yang sangat ketat, langkah kecil sangatlah penting.”

VIDEO: Highlights Free Practice MotoGP Jerman 2018

Lorenzo menambahkan paket GP18 saat ini lebih lengkap dibanding tahun lalu. Hal ini ditunjang juga oleh beberapa modifikasi, membantunya mendapatkan pengalaman baik dengan motor lebih dari sebelumnya.

“Saya sudah tahu motor kami lebih lengkap dibanding tahun lalu, seperti yang saya katakan saat ini,” paparnya. “Karena saya mengalami saat di mana saya mendapatkan lebih banyak pengalaman [positif] dengan motor lebih dari sebelumnya, dan modifikasi yang telah kami lakukan beberapa bulan terakhir.

“Tidak hanya secara ergonomis, tapi juga area lain dari motor, membuat motor kami lebih baik sehingga kami tiba dalam moment yang baik. Posisi pertama juga penting, tapi mungkin ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan.

“Contohnya, Marc belum menggunakan ban baru. Mungkin kami bisa finis kedua hari ini, tapi kami salah satu yang tercepat dan terkuat di Sachsenring, ini menyenangkan.”

Laporan tambahan oleh Oriol Puigdemont

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FP2 MotoGP Jerman: Lorenzo tercepat, Rossi terancam Q1
Artikel berikutnya FP3 MotoGP Jerman: Iannone posisi puncak, Dovizioso ke Q1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia