Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Tertinggal jauh di klasemen, Lorenzo tak tertekan

Jorge Lorenzo mengklaim dirinya tidak terbebani dalam upayanya mengejar pemimpin klasemen sementara, Marc Marquez, yang menurutnya sedikit tertekan saat ini.

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Setelah awal musim 2018 yang menyedihkan, X-Fuera bangkit dengan menggondol kemenangan beruntun di Mugello dan Catalunya. Menempatkannya di posisi keenam klasemen sementara dengan 66 poin, tertinggal 49 poin dari Marquez dengan tujuh balapan baru berjalan musim ini.

Belum ada pembalap yang mampu membalikkan selisih 49 poin sejak sistem pemberian poin saat ini diterapkan, yakni 1993 silam. Adapun selisih poin terbesar yang bisa dikejar adalah ketika Marquez tertinggal 37 poin setelah enam balapan musim lalu.

Baca Juga:

“Kabar buruknya, jarak kami sangat jauh darinya,” komentar Lorenzo terkait selisih poinnya dengan Marquez setelah balapan Catalunya. “Kabar baiknya, kami masih memiliki sangat banyak balapan hingga akhir musim.

“Sebelum Mugello, ini hampir tidak mungkin. Saat ini, ini memungkinkan meski ini sangat, sangat sulit. Tapi kami punya kesempatan.”

Mugello dan Barcelona adalah dua trek yang kerap menguntungkan Lorenzo, namun ia sadar bisa saja jaraknya dengan Marquez kembali melebar, khususnya jika mengacu pada statistik di sirkuit berikutnya, Assen. Pembalap 31 tahun itu hanya meraih satu podium MotoGP Belanda sejak 2011.

 

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team

Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team

Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Podium: second place Marc Marquez, Repsol Honda Team, Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team, third place Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Podium: second place Marc Marquez, Repsol Honda Team, Race winner Jorge Lorenzo, Ducati Team, third place Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

11

“Jujur, kejuaraan ini [dinamikanya] banyak berubah, saya juga bisa kehilangan banyak poin dalam balapan yang sulit,” akunya. “Contohnya Assen, ini adalah trek di mana saya kesulitan meraih hasil bagus sampai saat ini. Musim lalu hasilnya juga tak terlalu baik.

“Tapi sejujurnya motor kami saat ini sangatlah kompetitif, saya merasa hebat, dan mungkin kami memiliki motor Ducati yang paling komplit. Itu juga pertanda bagus, mari lihat [bagaimana persaingan setelah ini].

“Hal positif bagi kami adalah kami tidak tertekan, karena kami tidak beresiko kehilangan apapun. Sementara Marc memiliki sedikit tekanan dalam aspek ini.”

Laporan tambahan oleh Lena Buffa

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tinggalkan Honda, Pedrosa sudah yakin sejak 2016
Artikel berikutnya Kemarahan besar Espargaro usai balapan Catalunya

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia