Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Reactions

Bradley Smith uji coba tiga motor KTM

Sebanyak tiga motor KTM MotoGP diuji coba Bradley Smith pada hari pertama tes pramusim Sepang. Salah satunya spesifikasi 2017.

Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

MotoGP 2018

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2018? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing

Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Dibandingkan tiga pabrikan raksasa – seperti Yamaha, Honda dan Ducati – penampilan KTM mungkin tak begitu menyita perhatian. Akan tetapi, usai debut impresif pada musim lalu, kiprah pabrikan Austria itu tetap layak dinantikan.

Menghadapi tes pramusim resmi pertama di Sepang, KTM tidak tanggung-tanggung membawa enam motor, di mana masing-masing tiga untuk Smith dan rekan setim Pol Espargaro.

Hasilnya, berbuah memuaskan. Catatan waktu Smith meningkat, jika dibandingkan musim lalu. Saat itu, pada hari pertama, ia berada di posisi terbawah. Tapi kini, Smith menempati posisi ke-17 dan lebih cepat 2,007 detik.

“Hari pertama yang baik. Jika Anda melihat keseluruhan catatan waktu secara umum, itulah hari baik untuk kami. Ada tiga motor untuk masing-masing pembalap. Kami mencoba ketiganya dan mendapatkan arah,” paparnya kepada Motorsport.com.

“Tentu saja, kami menguji coba motor 2017 di sini dan mengetes basis motor untuk 2018. Tim melakukan pekerjaan bagus dengan beberapa perubahan kecil untuk tahun ini. Pastinya, daftar program selama tes sangat besar.

“Seperti biasa, saya merasa hal paling penting pada hari pertama adalah merasa senang dan nyaman, juga percaya diri di atas motor. Anda tahu, mengendarai dan mendapatkan rutinitas kembali. Itulah yang kami capai hari ini (Minggu). Kami punya rencana bagus untuk besok (Senin) dan Selasa.”

Disinggung pcatatan waktu yang terlihat signifikan dibandingkan saat tes pramusim Sepang 2017, Smith mengiyakannya. Ia bahkan menyebut ada peningkatan hingga 100%, yang dibuktikan dengan keberhasilan Espargaro menembus 10 besar.

Akan tetapi, Smith juga sadar, bahwa pabrikan lain datang ke Sepang berbekal motor dan mesin anyar. “Tidak selalu mudah untuk berada di level yang sama seperti akhir tahun lalu. Tapi tampaknya kami ada di sana dan kami punya banyak pekerjaan untuk perbaikan. Itu target saat ini,” tandasnya.

Mengenai program tes, pembalap Inggris itu berharap KTM memiliki rencana untuk melakukan long run (simulasi balap) pada hari terakhir, Rabu (30/1) besok. Namun, Smith tak ingin terlalu memikirkannya, mengingat uji coba seluruh komponen merupakan prioritas utama.

“Sejujurnya, proyek kami adalah menjalani seluruh program tes. Mendapatkan informasi kepada para engineer. Juga memberikan informasi sebanyak mungkin untuk mereka sebisa kami,” tukasnya.

“Jadi, ya, kami harus membagi (motor) di antara tiga pembalap. Saya sendiri, Pol dan Mika (Kallio, pembalap tes). Kami akan melakukan sebanyak mungkin program tes, karena itu lebih penting daripada jangka panjang. Tapi kalau kami bisa (long run) pada hari ketiga, tentu saja saya mau.”

Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kesulitan pada hari pertama, Iannone tetap positif
Artikel berikutnya Tes Sepang: Vinales-Rossi dominasi hari kedua

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia