Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Upgrade Motor Morbidelli Dilakukan di Qatar

Franco Morbidelli tidak mendapatkan Yamaha YZR-M1 spesifikasi pabrikan di Kejuaraan Dunia MotoGP 2021 kendati ia runner-up musim lalu. Tetapi, Yamaha tetap akan mendukungnya penuh.

Franco Morbidelli, Petronas Yamaha SRT

Franco Morbidelli, Petronas Yamaha SRT

Petronas Yamaha SRT

Petronas Yamaha Sepang Racing Team (PYSRT) menjadi tim dengan kemenangan terbanyak di MotoGP 2020 lalu. Dari 14 lomba, mereka mampu enam kali memenanginya masing-masing tiga lewat Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.

Jumlah itu jauh lebih banyak daripada skuad pabrikan Monster Energy Yamaha MotoGP yang hanya sekali naik podium utama lewat Maverick Vinales.

Musim ini, Quartararo bergabung dengan Vinales di skuad pabrikan sedangkan Morbidelli mendapatkan rekan baru, juara dunia balap motor sembilan kali, Valentino Rossi.

Morbidelli menjadi pembalap terbaik Yamaha setelah menjadi runner-up di MotoGP 2020 lalu. Padahal, ia turun dengan Yamaha YZR-M1 A-spec yang merupakan motor dengan basis versi 2019. Sementara, tiga pembalap Yamaha lainnya menggunakan M1 spesifikasi tim pabrikan.

Ironisnya, untuk MotoGP 2021 ini Morbidelli kembali memakai YZR-M1 A-spec. Padahal, ia berhak mendapatkan motor spesifikasi tim pabrikan seperti yang akan dipakai Rossi, Vinales, dan Quartararo.

“Yamaha menilai Morbidelli sebagai pembalap yang sangat kompetitif dengan potensi besar. Tetapi mengacu kontrak dan situasi ekonomi saat ini, kami dan Yamaha tidak bisa memberikannya M1 spesifikasi tim pabrikan,” kata Razlan Razali, Prinsipal PYSRT.

Baca Juga:

Saat acara perkenalan tim dan motor PYSRT untuk MotoGP 2021, Senin (1/3/2021) lalu, Razlan Razali menambahkan, pihaknya bakal memastikan motor Morbidelli akan mendapatkan komponen untuk mengembangkan performa.

“Kami belum tahu apa saja (komponen) yang akan di-upgrade. Kami baru akan mengetahuinya di Qatar nanti,” ujar Razlan.

Para pembalap MotoGP akan memulai musim 2021 dengan tes resmi di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, yang dimulai dengan jadwal setup motor pada Rabu dan Kamis (3-4 Maret).

Sehari kemudian, Jumat (5/3/2021), tes shakedown dilakukan khusus untuk pembalap debutan (rookie) dan penguji (test rider). Seluruh pembalap MotoGP baru bisa melakukan tes pada Sabtu-Minggu (6-7/3/2021) dan Rabu-Jumat (10-12/3/2021) pekan depan.

Adapun lomba pertama MotoGP 2021 juga akan berlangsung di Losail pada 26-28 Maret mendatang.

Razlan Razali secara implisit mengungkapkan bila komponen baru untuk motor Franco Morbidelli itu akan dipasang saat tes resmi, seperti yang dilakukan Yamaha tahun lalu.

“Seperti tahun lalu, Yamaha melakukan yang terbaik untuk mendukung Morbidelli. Seperti awal 2020 lalu, Yamaha melakukan pengembangan lebih lanjut untuk motor Morbidelli di tes pramusim untuk meningkatkan performanya,” kata Razlan.

“Kami memiliki hubungan yang baik dengan Yamaha. Saat melihat seorang pembalap memiliki potensi untuk menang atau berada di atas pembalap Yamaha lain di klasemen, mereka pasti akan mendukungnya habis-habisan.”

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mir Terka Calon Rival Terberat, Daftarnya Lebih dari Satu Orang
Artikel berikutnya Morbidelli Uraikan Mengapa Marquez Akan Kesulitan Musim Ini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia