Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Yamaha Uji Sayap ala F1 di Tes Pramusim MotoGP Portimao

Yamaha akan menguji coba sayap belakang baru bergaya Formula 1 pada YZR-M1 pada tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao, Portugal.

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

Pada MotoGP Inggris tahun lalu, Ducati mengejutkan paddock dengan memperkenalkan sayap belakang yang diberi nama 'Stegosaurus', yang terdiri dari beberapa strake vertikal yang menonjol dari bagian belakang unit jok.

Ide untuk menempatkan spoiler pada motor telah diperkenalkan pada awal tahun oleh Aprilia, yang menguji sayap yang menyerupai mobil. Tapi, mereka mengesampingkan ide tersebut karena tim lain mengikuti langkah Ducati hingga balapan terakhir 2022 dan tes pascamusim di Valencia.

Yamaha mencoba sayap belakang di Valencia, November lalu, namun dengan cepat dibuang oleh juara dunia 2021 Fabio Quartararo. Pabrikan Jepang itu menjadi satu-satunya pabrikan yang tidak menggunakan paket aero belakang pada motornya di tes Sepang bulan lalu.

Namun, mereka berubah pikiran. Untuk tes akhir pekan ini di Portugal, Yamaha membawa dua pembaruan aero baru untuk dicoba, yakni desain 'Stegosaurus' dan konsep baru bergaya F1.

"Kami memiliki dua desain yang siap untuk diuji, tetapi saat ini kami belum memiliki kesempatan dan kami akan melihat apakah selama dua hari pengujian di Portimao ini kami dapat melakukannya," kata Massimo Meregalli kepada Motorsport.com pada Jumat (11/3/2023), di Portugal.

Dengan sayap bergaya F1, Yamaha ingin mendapatkan sesuatu yang berbeda dari inovasi yang ditawarkan Ducati, yaitu membuat motor lebih mudah berbelok daripada meningkatkan stabilitas pengereman.

"Kami memiliki dua bagian untuk diuji di sini, tapi kami hanya punya waktu dua hari untuk menguji, jadi saya tidak tahu apakah kami akan punya waktu. Sayap itu bukan bagian dari paket yang akan dihomologasi, jadi kami bisa menyimpannya untuk nanti," tutur Meregalli, sebelum mengakui bahwa bagian baru itu "sangat berbeda dengan apa yang telah dilihat sejauh ini" dari Yamaha.

Cal Crutchlow, Yamaha Factory Racing

Cal Crutchlow, Yamaha Factory Racing

Photo by: Gold and Goose / Motorsport Images

Bagi Yamaha, saat ini bagian belakang M1 bukanlah perhatian utama mereka dalam hal aero, karena mereka masih harus menyelesaikan konsep bagian depan yang akan mereka gunakan untuk balapan. Desain pertamanya harus dihomologasi sebelum putaran pertama musim ini.

"Dalam dua hari ini kami harus membuat keputusan penting terkait fairing. Setelah tes di Sepang, para rider kami memutuskan untuk menunda keputusan tersebut hingga Portimao," imbuh Meregalli.

"Mereka telah bekerja keras di pabrik musim dingin ini, tidak pernah selama bertahun-tahun saya di Yamaha saya melihat yang seperti ini, banyak sekali komponen yang harus diuji. Kami memiliki beberapa fairing, dengan bagian tengah yang berbeda, dan kami harus membuat keputusan sebelum tes berakhir untuk dapat melakukan homologasi."

Selain bagian aerodinamika, Yamaha juga mengkhawatirkan performa satu putaran M1, yang disebut Quartararo sebagai "mimpi buruk" di Sepang bulan lalu.

Baca Juga:

"Di Sepang, kecepatannya bagus, tapi tidak begitu di bagian time attack, jadi kami harus bekerja di area tersebut, baik Fabio maupun Frankie (Franco Morbidelli) harus bisa membalap, melakukan beberapa long run," ujar Meregalli.

"Di Sepang, ada begitu banyak hal yang harus diuji sehingga kami tak bisa melakukan lebih dari tiga lap berturut-turut dan Fabio tak suka itu, ia lebih suka tak terlalu banyak menyentuh motor saat balapan di akhir pekan."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya MotoGP Ubah Beberapa Regulasi Jelang MotoGP 2023
Artikel berikutnya Bagnaia Puncaki Tes Pramusim MotoGP di Portimao

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia