Zarco termotivasi jelang balapan kandang
Akhir pekan ini kejuaraan MotoGP menyambangi Sirkuit Le Mans, Prancis. Balapan yang selalu dinantikan punggawa Yamaha Tech 3, Johann Zarco.
MotoGP 2018
Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2018? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?
Tahun ini, Zarco, peraih gelar Rookie of The Year musim lalu, mengklaim dirinya lebih termotivasi dalam menghadapi balapan di tanah kelahirannya.
Ia baru saja merengkuh podium di Jerez, menempatkan dirinya sebagai runner-up klasemen sementara, tertinggal 12 poin atas juara bertahan, Marc Marquez.
Kehadiran para pendukungnya yang akan memadati Sirkuit Le Mans juga akan memberinya energi positif, dan optimisme untuk meraih kemenangan pertama di depan publiknya.
“Saya cukup senang tiba di balapan kandang saya dengan duduk di posisi kedua klasemen,” ujarnya. “Saya memperoleh podium yang bagus, namun beruntung di Jerez.
“Ini memberi saya motivasi tinggi, dan senyuman besar untuk memulai MotoGP Prancis. Saya berharap cuacanya akan bagus, sekalipun hujan akan turun, saya tahu motor Yamaha saya dengan baik. Saya juga tahu, saya harus tenang dalam keadaan apapun.
“[Balapan] musim lalu merupakan salah satu balapan terbaik, karena di Le Mans saya meraih podium pertama saya. Saya ingin bertarung untuk kemenangan, oleh karena itu, saya harus tetap tenang, bekerja dengan baik bersama tim, dan lihat apa yang akan terjadi.
“Saya pikir fakta bahwa semua fans akan ada di sana memberi kami energi positif, mungkin juga tekanan. Tapi saya akan mengubah tekanan tersebut menjadi energi positif, jadi kami mengharapkan yang terbaik, dan tiba di Le Mans dengan tenaga penuh.”
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.