Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

GoDaddy sponsori Danica Patrick di Daytona dan Indy 500

Danica Patrick semakin dekat dengan ambisinya untuk turut serta di Daytona dan Indianapolis 500 setelah GoDaddy.com bersedia menjadi sponsornya pada dua balapan tersebut.

Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet

Getty Images

Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet
Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet

Foto oleh: Getty Images

Selain mendukung 'Danica Double', perusahaan penyedia layanan internet itu akan membantu Patrick dalam usahanya di luar dunia balap.

Kerja sama antar kedua belah pihak dimulai pada 2006, GoDaddy pun menjadi sponsor utama dari Patrick dalam kejuaraan Monster Energy NASCAR Cup Series sejak debutnya di 2012 hingga 2015.

"Anda bisa mengatakan, 'Kami kembali bersama," ujar Chief Marketing Officer, Barb Rechterman. "Masuk akal, karena tujuan kami sangat selaras. Dia bergairah, ulet, dan kreatif, sama seperti banyak pelanggan kami yang juga ingin memanfaatkan kekuatan internet dan mengubah usaha sampingan menjadi bisnis utama mereka. Danica jelas melambangkan hati dari pelanggan GoDaddy. Kami menyukainya."

Go Daddy tampil sebagai sponsor utama Patrick di IndyCar pada 2012, saat ia membela Andretti Autosport, pada tahun yang sama mereka juga mensponsori mobil #7 milik JR Motorsport di NASCAR Xfinity Series.

Patrick hanya satu kali finis lima besar sepanjang karier stock car nya, yaitu saat ia menyelesaikan balapan ke-16 nya di Xfinity Series di Las Vegas di posisi empat.

Ia meraih pole Xfinity pertamanya di Daytona dan membukukan tujuh finis 10 besar selama musim debutnya di 2012, sebelum promosi ke Cup Series bersama Stewart-Haas Racing pada 2013.

Musim tersebut, Patrick memenangi pole untuk Daytona 500 2013 dan mencetak satu dari tujuh finis 10 besar yang didapatnya dari 190 balapan. Hasil terbaiknya di Cup Series adalah posisi keenam, yang didapatnya di Atlanta Motor Speedway pada 2014.

Setelah tempatnya di Stewart-Haas Racing digantikan oleh Aric Armirola, Patrick - yang saat ini berumur 35 tahun - belum mengumumkan mobil yang ia pakai pada Daytona 500 dan Indy500, namun Dreyer & Reinbold Racing telah mengkonfirmasikan ketertarikan mereka.

"Ini tentu cara yang saya inginkan untuk mengakhiri karier balap saya. Pada dua balapan ikonik, disponsori oleh sponsor lama saya yang ikonik," ungkap Patrick.

"GoDaddy ada di sana untuk saya saat karier saya baru saja dimulai, jadi senang untuk kembali [menggunakan livery] 'hijau' GoDaddy untuk dua balapan terakhir saya.

"Merek kami selalu kuat bersama, dan saya pikir luar biasa untuk memiliki mereka di sisi saya saat saya fokus dengan bisnis saya setelah [pensiun] balapan."

Danica Patrick, Andretti Autosport
Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet
Danica Patrick, Andretti Autosport
Danica Patrick, Andretti Autosport
Danica Patrick, JR Motorsport Chevrolet
Pit stop for Danica Patrick, JR Motorsport Chevrolet
Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet
Danica Patrick, JR Motorsports Chevrolet
Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet
Danica Patrick, Stewart-Haas Racing Chevrolet
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya NASCAR Homestead: Kalahkan Kyle Busch, Truex Jr. raih gelar perdana
Artikel berikutnya Danica Patrick gabung Premium Motorsport untuk Daytona 500 2018

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia