Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Jeff Gordon Sebut Kyle Larson Punya Talenta Hebat

Peraih Hall of Fame NASCAR, Jeff Gordon, meyakini Hendrick Motorsprot dapat mengelola talenta Kyle Larson dengan tepat.

Champion Kyle Larson, Hendrick Motorsports, Chevrolet Camaro HendrickCars.com

Foto oleh: Lesley Ann Miller / Motorsport Images

Usai mengakhiri karier balapnya dan komentator Fox Sport, Gordon kembali ke HMS untuk mengambil peran sebagai wakil presiden Hendrick Motorsport.

Gordon memainkan peran besar, bersama dengan pemilik tim, Rick Hendrick, dalam membawa Kyle Larson sebagai salah satu pembalap penuh waktu dalam NASCAR Seri Piala musim ini

Tahun lalu, Larson menjalani hukuman skorsing karena menggunakan cercaan rasial di radio selama acara publik iRacing.

Meski harus absen selama semusim penuh, Larson kembali dengan bentuk yang tidak mengecewakan. Pembalap 29 tahun itu berhasil menjuarai NASCAR Seri Piala 2021, usai meraih 10 kemenangan dari 38 balapan musim ini.

“Kyle Larson memiliki talenta besar. Anda bisa memberikannya mobil balap dan tim yang bagus, maka dia akan melakukan sesuatu yang luar biasa,” kata Gordon.

“Kami telah melihat sebelumnya, melihatnya dalam bentuk balapan lain. Dia dan kru pit dan tim ini, mereka melakukannya dengan baik sepanjang tahun. Mereka berhasil sampai di titik ini.

“Pertarungan yang mengesankan. Saya hanya ingin mengatakan Phoenix Raceway, NASCAR dan semia penggemar yang hadir, seperti inilah rasanya akhir pekan kejuaraan, dan itu adalah perebutan titel.

“Kompetitor hebat dan seorang juara hebat lahir di sini.”

Baca Juga:

Kemenangan yang didapatkan Kyle Larson pada balapan terakhir NASCAR Seri Piala di Phoenix Raceway berkat kerja apik timnya.

Pembalap asal Amerika Serikat itu melakukan pit stop di bawah bendera kuning yang membuatnya bisa mengambil alih tiga posisi.

Setelah balapan dimulai kembali pada lap 289 dari 312, Larson kemudian harus menghadapi beberapa tantangan serius dari Martin Truex Jr. untuk mengamankan kemenangan ke-10 musim ini sekaligus membawa pulang gelar.

“Ini sepenuhnya kerja keras tim, tidak hanya sepanjang musim ini tapi dari keseluruhan akhir pekan,” ujar Gordon.

“Melihat bagaimana mereka melakukan persiapan dan mendapatkan lap terbaik untuk memenangi pole, dan mereka memiliki pit stop yang hebat.

“Ketidakberuntungan membuat mereka tertinggal dan pit stop berikutnya membantu mereka mendapatkan kesempatan lain. Saya pikir itu merupakan pit stop terbaik kedua sepanjang tahun. Itu merupakan kinerja tim juara.”

Champion Kyle Larson, Hendrick Motorsports, Chevrolet Camaro HendrickCars.com

Champion Kyle Larson, Hendrick Motorsports, Chevrolet Camaro HendrickCars.com

Foto oleh: John Harrelson / NKP / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Bangkit dari Mati Suri, Kyle Larson Juara NASCAR Seri Piala 2021
Artikel berikutnya NASCAR Skors Tiga Kru Tanpa Batas Waktu

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia