Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Langgar Protokol Covid-19, NASCAR Beri Penalti Chip Ganassi

Floyd "Chip" Ganassi Jr., pemilik tim NASCAR Chip Ganassi, mendapatkan sanksi setelah membawa tamu ke area pit Daytona International Speedway, Minggu (21/2/2021).

Chip Ganassi, Owner Chip Ganassi Racing

Alexander Trienitz

Pihak NASCAR menjatuhkan denda 30 ribu dolar AS (Rp422,2 juta) serta larangan satu balapan karena Chip Ganassi melakukan pelanggaran protokol Covid-19 yang berlaku.

Ia dituduh melanggar pasal 12.8.1.b dari regulasi dengan membawa orang yang tidak memiliki kepentingan saat putaran kedua NASCAR Cup Series (Seri Piala), O'Reilly Auto Parts 253, di Daytona.

Alhasil, selain denda, Ganassi juga dilarang menghadiri balapan ketiga NASCAR Seri Piala, Dixie 400, di Homstead-Miami Speedway, Minggu (28/2/2021) nanti.

Sejak musim lalu, NASCAR memang telah memperketat aturan dan membatasi siapa saja yang boleh hadir di dalam trek demi menekan penyebaran Covid-19.

Balapan dilangsungkan secara tertutup tanpa penonton. Staf dan kru pun dibatasi. Bahkan keluarga para pembalap tidak dapat masuk ke dalam "bubble".

Baca Juga:

Pada Nascar 2020, pemilik tim hanya bisa menyaksikan dari tribune VIP. Musim ini, mereka diizinkan ke garasi skuadnya, namun tidak dengan orang lain.

Itu yang dilakukan Chip Ganassi akhir pekan lalu. NASCAR tidak mengungkapkan siapa tamu yang dibawa pria 62 tahun tersebut ke garasi timnya.

Ganassi menolak untuk memberikan komentarnya terkait penalti yang diterimanya. Yang pasti, sanksi dijatuhkan NASCAR hanya untuk sang pemilik tim.

Artinya, pembalap skuad Chip Ganassi Racing, Kurt Busch dan Ross Chastain, tetap bisa turun bersaing dalam putaran ketiga Nascar Cup Series, Dixie 400, di Miami, akhir pekan ini.

Selain Ganassi, NASCAR juga memberikan sanksi kepada Adam Stevens, kepala kru pembalap Christoper Bell (Joe Gibbs Racing), akibat satu mur tidak terpasang di mobil .

Ia dijatuhi denda sebesar 10 ribu dolar AS (Rp140,7 juta). Sanksi serupa juga diberikan kepada kepala kru Brad Keselowski (Team Penske), Jeremy Bullins, karena masalah yang sama.

Pembalap Chip Ganassi Racing, Kurt Busch (kedua dari kiri), saat tampil dalam NASCAR Cup Series 2021 di Daytona International Speedway.

Pembalap Chip Ganassi Racing, Kurt Busch (kedua dari kiri), saat tampil dalam NASCAR Cup Series 2021 di Daytona International Speedway.

Foto oleh: Matthew T. Thacker / NKP / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Bell Raih Kemenangan Perdana di NASCAR Seri Piala
Artikel berikutnya Ricciardo Ingin Kendarai Mobil NASCAR Brown Jika Raih Podium

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia