Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kecelakaan di Isle of Man TT, Davey Lambert meninggal dunia

Pembalap Superbike, Davey Lambert, meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan di Isle of Man TT pada Minggu (4/6) lalu.

Davey Lambert, Kawasaki

Davey Lambert, Kawasaki

Toni Börner

Lambert, berusia 48 tahun, cedera parah ketika terjatuh dari motor Kawasaki yang ditungganginya di Greeba Castle pada Lap 3 saat balap Superbike. Ia lalu diterbangkan ke Rumah Sakit Nobles, sebelum dipindahkan ke Rumah Sakit Aintree.

Tim medis berusaha keras menyelamatkan Lambert. Namun, cedera yang parah membuat nyawanya tak dapat diselamatkan. Ia meninggal dunia Selasa (6/6) malam waktu setempat, dengan didampingi keluarganya.

Musim 2017 merupakan debut Lambert di Isle of Mann TT, walaupun pembalap Inggris itu punya pengalaman bertarung di Manx Grand Prix sejak 2014.

“Dia keluar dari dunia ini persis seperti yang dia inginkan, melakukan yang dia cintai,” demikian pernyataan resmi keluarga di Facebook.

“Dia pria dengan hati yang lebih besar, yang akan dirindukan banyak orang.

“Sebagai keluarga, kami ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan dan pesan-pesan.”

Sementara itu, Isle of Man TT turut memberikan pernyataan perihal kematian Lambert.

“ACU Events Ltd., menyesalkan untuk mengumumkan, bahwa Davey Lambert, 48 tahun, dari Gateshead, di Tyne dan Wear, meninggal dunia karena cedera dalam kecelakaan balap Superbike pada Minggu/4 Juni 2017 di Isle of Man TT,” demikian pernyataan resmi penyelenggara.

“Davey mengalami kecelakaan di Greeba Castle pada Lap 3 dan dirawat di lokasi kejadian, sebelum diterbangkan ke Rumah Sakit Nobles. Dia lalu dipindahkan ke Rumah Sakit Aintree di Liverpool, di mana dia meninggal dunia malam ini.

“Davey membuat debut Mountain Course di Manx Grand Prix pada 2014, posisi keempat dalam kategori Newcomers A dan ke-24 dalam Junior Manx Grand Prix pada tahun yang sama. Dia kembali ke Manx Grand Prix pada 2015, serta berada di posisi kesembilan dan finis ke-11 di kategori Junior dan Senior MGP, dan kedelapan di Senior MGP tahun lalu.

“ACU Events Ltd., ingin menyampaikan simpati terdalam kepada pasangan Tracey, keluarga dan teman-temannya.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel berikutnya Dunlop konfirmasi balap Isle of Man TT lagi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia