Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hiroaki Ishiura Pensiun dari Super Formula

Dua kali juara Super Formula, Hiroaki Ishiura, mengonfirmasi bahwa musim 2020 adalah tahun terakhirnya berkiprah di ajang balapan single-seater itu.

Hiroaki Ishiura, JMS P.MU/CERUMO・INGING

Foto oleh: Masahide Kamio

Seperti yang diberitakan Motorsport.com, Hiroaki Ishiura telah memilih untuk tidak melanjutkan kariernya di Super Formula pada 2021, menjadikan Fuji Speedway sebagai penampilan terakhirnya.

Dalam balapan akhir pekan lalu itu, Ishiura menempati posisi ke-12, serta bertengger di peringkat ke-10 pada klasemen akhir pembalap.

Kemudian dari tujuh seri yang dilaluinya, hasil finis terbaik Ishiura, yakni saat berhasil mengemas podium kedua di Okayama.

Ishiura sebelumnya juga tak berpartisipasi dalam tes akhir musim di Fuji. Posisinya digantikan pembalap Super Formula Lights, Sena Sakaguchi, berduet dengan Sho Tsuboi.

Keputusan untuk pensiun sekaligus mengakhiri keikutsertaan tidak terputus Ishiura di Super Formula sejak 2014.

“Ini kali kedua saya berhenti berkendara di Super Formula. Terakhir kali di akhir tahun 2011, dan sejujurnya saya cukup tertekan,” tulis Ishiura dalam blog pribadinya.

“Di akhir tahun 2013, ketika Takeshi Tsuchiya mencoba membentuk tim untuk saya, saya tiba-tiba mendapat kesempatan untuk bergabung dengan Cerumo/Inging, dan saya kembali  ada 2014.

“Kali ini saya memutuskan untuk berhenti selagi saya masih bisa melaju kencang. Saya tidak sedih atau depresi sama sekali.”

Kendati meninggalkan Super Formula, Ishiura menegaskan bahwa dia tidak akan pensiun sebagai pembalap, membuka kemungkinan bakal melanjutkan musim lain di tim SUPER GT Cerumo pada 2021.

Selama bertarung di Super Formula, Ishiura mengoleksi lima kemenangan, delapan pole position dan 20 podium, serta dua gelar juara pembalap (2015 dan 2017).

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Calderon Akhirnya Memahami Ban Super Formula
Artikel berikutnya Alesi Masuk Skuad TOM'S untuk Formula Super Lights 2021

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia