Super Formula pertimbangkan halo pada SF19
Super Formula akan mengevaluasi penggunaan halo setelah mengumumkan rencana penggunaan pelindung kokpit pada mobil generasi terbaru, SF19.


Awalnya, pihak penyelenggara enggan menyematkan halo pada SF19, mengingat Dallara selaku pembuat sasis tengah menyiapkan opsi lain untuk memastikan mobil baru nanti sesuai dengan standar keamanan F1 2016 dari FIA.
Namun, desain SF19 memungkinkan pemasangan halo sebagai tambahan. Spesifikasi dari peranti keamanan tersebut juga telah distandarisasi.
Menurut keterangan dari kepala program SF19 Dallara, Fabio Grippa, kejuaraan single-seater negeri sakura tersebut tengah berencana menguji coba SF19 dengan tambahan halo, akhir tahun ini, tanpa adanya kepastian mengenai tanggal tes.
Ada kemungkinan perangkat halo diuji pada salah satu dari empat tes manufaktur di Fuji, Motegi, Sugo, dan Suzuka.
Grippa menambahkan bahwa kejuaraan tersebut akan menampung opini pembalap mengenai halo sebelum memberi keputusan akhir.

Foto oleh: Super Formula


Foto oleh: Masahide Kamio

Foto oleh: Masahide Kamio


Foto oleh: Super Formula

Foto oleh: Super Formula

Foto oleh: Tomohiro Yoshita

Foto oleh: Masahide Kamio

Foto oleh: Masahide Kamio
Tes kondisi basah Fuji
Setelah sesi shakedown di lintasan Autodromo Riccardo Paletti, Italia, bulan lalu, SF19 tampil pertama kali di Jepang saat tes Fuji, 4-5 Juli lalu.
Tomoki Nojiri merupakan satu-satunya pembalap di balik kemudi mobil SF19 bermesin Honda. Toyota memutuskan absen saat uji coba tersebut.
Nojiri menyelesaikan 129 lap di Fuji Speedway dalam dua hari, dengan penggunaan ban slick hanya pada sebagian sesi pada Kamis sore.
Waktu tercepat pembalap Dandelion tersebut adalah 1 menit 26,173 detik, tiga detik lebih lamban dari waktu pole musim lalu, meskipun catatan tersebut dibukukan pada kondisi trek kering sepenuhnya.
SF19 diperkirakan mampu lebih cepat dari pendahulunya berkat peningkatan downforce. Nojiri mengklaim masih ada beberapa sektor di mobil yang bisa dikembangkan lebih lanjut
Jadwal tes Super Formula
Tanggal | Tempat |
---|---|
31 Juli-1 Agustus | Fuji |
30-31 Agustus | Motegi |
20-21 September | Sugo |
29-30 Oktober | Suzuka |
Laporan tambahan oleh Tomohiro Yoshita

Super Formula Fuji: Cassidy raih kemenangan perdana
Lewatkan Motegi, Fittipaldi diprediksi balik saat ronde pamungkas
