Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kualifikasi Super GT Autopolis: Honda tiga besar

Skuat ARTA memimpin Honda mengawali start balapan Super GT Autopolis, meski mendapat penambahan beban minimum, pada September.

#8 ARTA NSX-GT

#8 ARTA NSX-GT

Masahide Kamio

Pembalap Keihin NSX-GT, Koudai Tsukakoshi, membuka sesi dengan 1 menit 31,989, sebelum Tomoki Nojiri dari ARTA NSX-GTunggul setengah detik.

Rekan setim Jenson Button di Raybrig NSX, Naoki Yamamoto, menjadi salah satu pembalap terakhir yang mencetak waktu saat bendera kotak-kotak berkibar. Namun, catatan waktu 1 menit 32,551 detik hanya mampu mengisi grid ketiga, sementara duo Nojiri dan Takuya Izawa mengklaim start terdepan dengan 1 menit 31,441 detik.

Start kedua diisi duet Keihin, Tsukakoshi dan Takashi Kogure, sementara pemimpin klasemen, Raybrig, menempati urutan ketiga.

Posisi keempat dihuni au TOM’S LC500. Pasangan Kazuki Nakajima dan Yuhi Sekiguchi akan mengawali balapan di depan juara bertahan KeePer TOM’S LC500 yang digawangi Nick Cassidy dan Ryo Hirakawa.

Mobil Motul Mugen NSX-GT (Hideki Mutoh dan Daisuke Nakajima) berada di tempat keenam dengan keunggulan tipis 0,034 detik dari Epson NSX-GT (Bertrand Baguette dan Kosuke Matsuura).

Zent Cerumo LC500 (Yuji Tachikawa dan Hiroaki Ishiura) bersemayam di tempat kedelapan, sementara duet Kazuya Oshima-Felix Rosenqvist (Wako’s LC500) dan Yuji Kunimoto-Kenta Yamashita menutup raihan 10 besar.

Nissan gagal menunjukkan taringnya di Autopolis. Calsonic Impul GT-R, dengan Daiki Sasaki dan Jann Mardenborough ke-11, sementara tim pabrikan NISMO (Tsugio Matsuda-Ronnie Quintarelli) satu posisi di belakang kompetitor juru kunci, Satoshi Motoyama dan Katsumasa Chiyo (Craftsports Motul GT-R).

Tsuboi rengkuh pole GT300

Juara F3 Jepang 2018, Sho Tsuboi, menempatkan mobil nomor 25 Hoppy 86 MC, bersama rekan satu mobilnya, Takamitsu Matsui, di posisi start terdepan kelas GT300.

Tsuboi melahap sirkuit di Perfektur Oita, Jepang, dengan 1 menit 42,498 detik, hampir setengah detik lebih kencang dari pengisi grid kedua, Gainer Tanax triple a GT-R (Kazuki Hoshino dan Hiroki Yoshida).

Dua mobil JAF-GT lainnya, Mach Syaken MC86 dan Subaru BRZ, menempati posisi ketiga dan keempat.

Starting grid GT500

No Q1 Mobil Q1 Q2
1 Japan Tomoki Nojiri
Japan Takuya Izawa
Honda
1'32.706 R
1'31.441 R

2 Japan Koudai Tsukakoshi
Japan Takashi Kogure
Honda
1'32.650 R
1'31.989 R

3 Japan Naoki Yamamoto
United Kingdom Jenson Button
Honda
1'32.854
1'32.151 R

4 Japan Kazuki Nakajima
Japan Yuhi Sekiguchi
Lexus 1'33.082


1'32.563 R
5 Japan Ryo Hirakawa
New Zealand Nick Cassidy
Lexus 1'32.769 R


1'32.733 R
6 Japan Hideki Mutoh
Japan Daisuke Nakajima
Honda 1'33.339


1'33.150
7 Belgium Bertrand Baguette
Japan Kosuke Matsuura
Honda 1'32.776 R


1'33.184
8 JapanYuji Tachikawa
JapanHiroaki Ishiura
Lexus
1'33.304
1'33.323

9 Japan  Kazuya Oshima
Sweden Felix Rosenqvist
Lexus
1'33.527


10 Japan Yuji Kunimoto
Japan Kenta Yamashita
Lexus
1'33.530


11 Japan Daiki Sasaki
United Kingdom Jann Mardenborough
Nissan 1'33.638



12 Finland Heikki Kovalainen
Japan Kamui Kobayashi
Lexus 1'33.807



13 Brazil Joao Paulo de Oliveira
Japan Mitsunori Takaboshi
Nissan
1'33.994


14 Japan Tsugio Matsuda
Italy Ronnie Quintarelli
Nissan
1'34.055


15 Japan Satoshi Motoyama
Japan Katsumasa Chiyo
Nissan
1'34.695


 

#8 ARTA NSX-GT

#8 ARTA NSX-GT

Foto oleh: Masahide Kamio

Tomoki Nojiri, #8 ARTA NSX-GT

Tomoki Nojiri, #8 ARTA NSX-GT

Foto oleh: Masahide Kamio

#8 ARTA NSX-GT

#8 ARTA NSX-GT

Foto oleh: Masahide Kamio

#100 RAYBRIG NSX-GT

#100 RAYBRIG NSX-GT

Foto oleh: Masahide Kamio

Jenson Button, #100 RAYBRIG NSX-GT

Jenson Button, #100 RAYBRIG NSX-GT

Foto oleh: Masahide Kamio

#1 KeePer TOM'S LC500

#1 KeePer TOM'S LC500

Foto oleh: Tomohiro Yoshita

#1 KeePer TOM'S LC500

#1 KeePer TOM'S LC500

Foto oleh: Masahide Kamio

#25 HOPPY 86 MC

#25 HOPPY 86 MC

Foto oleh: Masahide Kamio

Sho Tsuboi, #25 HOPPY 86 MC

Sho Tsuboi, #25 HOPPY 86 MC

Foto oleh: Masahide Kamio

#10 GAINER TANAX triple a GT-R

#10 GAINER TANAX triple a GT-R

Foto oleh: Masahide Kamio

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Preview Super GT Autopolis: Pemanasan dengan pemangkasan beban
Artikel berikutnya Super GT Autopolis: Team order antar KeePer TOM’S menang

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia