Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Supercars Siapkan Rp355 Juta untuk Pemenang Sydney Cup

Pembalap Supercars yang memiliki kinerja terbaik dalam empat putaran beruntun di Sydney Motorsport Park akan mendapatkan Rp355,8 juta.

Start action

Foto oleh: Edge Photographics

Supercars akan mengonfirmasi line-up pembalap Sydney Cup yang digelar dalam empat pekan secara beruntun mulai akhir bulan ini.

Pemenang Sydney Cup dan pencetak poin terbanyak akan mengamankan hadiah uang tunai Rp355,8 juta.

Beaurepairs mendukung penuh Sydney Cup bersama dengan kesepakatan hak penamaannya untuk keempat acara tersebut.

CEO Supercars, Sean Seamer, mengapresiasi Beaurepairs yang mendukung penuh gelaran Supercars dan berusaha membuat balapan lebih menarik.

“Ini akan menambah elemen kegembiraan bagi penggemar dan pembalap Supercars selama empat pekan balapan di Sydney Motorsport Park,” kata Seamer.

“Terima kasih sekali lagi kepada Beaurepaires atas dukungan berkelanjutan mereka terhadap Supercars sepanjang 2021 dan Sydney Cup yang pertama.”

Baca Juga:

Wakil Presiden Beayrepairs, Scott Bennet, mengatakan pihaknya sangat mendukung kelanjutan musim Supercars 2021 yang sempat tertunda akibat pandemi Covid-19.

Menyadari empat balapan beruntun sangat melelahkan, Bennet menawarkan hadiah besar bagi pembalap terbaik untuk membuat mereka semakin bersemangat.

“Sebagai mitra ritel ban resmi dari Repco Supercars Championship dan mitra hak penamaan Beaurepaires Sydney SuperNight, kami menyukai semua hal motorsport dan sangat senang melihat Supercars kembali ke Sydney Motorsport Park di Eastern Creek,” ujar Bennet.

“Kami juga sama-sama bersemangat untuk mendukung Sydney Cup yang pertama, dan dengan hadiah Rp355,8 juta untuk diperebutkan, kami yakin itu akan membuat event balapan yang lebih penuh dengan aksi menarik.”

Sydney Cup akan dimulai dengan balapan malam pada 30 Oktober di Sydney Motorsport Park.

Gelaran ini dibuat demi memenuhi kontrak hak siar, mengingat beberapa balapan harus dibatalkan akibat pembatasan perjalanan dan aturan ketat yang diterapkan pemerintah setempat.

Sydney Cup juga menjadi pembalap pembuka balapan terbesar, Bathurst 1000, yang digelar pada November mendatang.

Tetapi, Sydney Cup bisa menjadi event yang sangat melelahkan karena akan menggelar 11 balapan.

Oleh karena itu dibutuhkan fisik yang kuat sebelum menghadapi balapan penutup di Bathurst.

Shane van Gisbergen, Triple Eight Race Engineering Holden

Shane van Gisbergen, Triple Eight Race Engineering Holden

Foto oleh: Dirk Klynsmith / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Dick Johnson Konfirmasi Scott McLaughlin Lewatkan Bathurst 1000
Artikel berikutnya Sirkuit F1 Bersejarah di Adelaide Bisa Dihancurkan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia