Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

W Series Miami: Jamie Chadwick Klaim Kemenangan Kedua

Pembalap Jenner Racing, Jamie Chadwick, kembali menguasai podium tertinggi dalam Race 2 W Series di Miami International Autodrome, Minggu (8/5/2022).

Jamie Chadwick, Jenner Racing.

Foto oleh: Alexander Trienitz

Meski start dari pole position, Chadwick memulai perlombaan dengan buruk. Nerea Marti menjadi rival terdekatnya dalam perebutan kemenangan, bahkan sempat memangkas jarak dari sang juara bertahan.

Namun, pengalaman yang dimiliki Chadwick membuatnya mampu mengatasi perlawanan Marti. Menjelang berakhirnya balapan, wanita yang juga merupakan development driver Williams itu ungguh lebih dari tiga detik.

Tak dapat membendung kecepatan Chadwick, Marti memilih untuk mengamankan posisi kedua. Sebaliknya, kemenangan di W Series Miami menandai kali keempat podium tertinggi secara beruntun bagi Chadwick.

Terjadi pertarungan sengit untuk memperebutkan posisi kedua sepanjang balapan. Marti dan Kimilainen beberapa kali bertukar tempat pada paruh pertama perlombaan.

Powell juga ikut dalam persaingan, malah hampir merebut urutan ketiga pada Lap 8. Tetapi, dia harus berjuang untuk menjaga kecepatan mobilnya saat berada di belakang Kimilainen.

Alice Powell membawa Click2Drive Bristol Street Motors Racing ke urutan ketiga. Mentor anyar Akademi Alpine itu berjuang keras menyentuh garis finis, setelah kerusakan sayap depan akibat kontak dengan Emma Kimilainen.

Kontak antara Powell dan Kimilainen terjadi di Tikungan 17 jelang dua lap tersisa. Powell tidak dapat menghindari Kimilainen, walau akhirnya bisa mengamankan podium ketiga.

Lap tercepat Race 2 W Series Miami dicetak Abbi Pulling pada lap ketujuh, saat menempati posisi kesembilan. Akan tetapi, dia berhasil merangsek naik ke P6 di garis finis, usai mengalahkan Beitske Visser dan Sarah Moore.

Sementara finis keempat direbut Belen Garcia, diikuti Kimilainen pada tempat kelima. Kemudian, pembalap Sirin Racing, Beitske Visser, menduduki urutan ketujuh, di depan Moore, Marta Garcia serta Chloe Chambers.

Setelah kehilangan podium pertamanya pada Race 1, Sabtu (7/5/2022), Garcia menemui kesialan lagi dalam Race 2. Dia dijatuhi penalti 10 detik karena menyebabkan tabrakan dengan Kimilainen di lap terakhir.

Adapun, raihan finis ke-10 merupakan hasil terbaik untuk Chambers yang berstatus rookie pada W Series 2022. Sedangkan Fabienne Wohlwend menempati posisi ke-11, usai start dari grid kelima.

W Series akan kembali digelar di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol pada 20-22 Mei.

Hasil Race 2 W Series Miami:

Pos # Pembalap Lap Waktu Gap
1 55 United Kingdom Jamie Chadwick 17 33'19.605  
2 32 Nerea Martí 17 33'22.602 2.997
3 27 United Kingdom Alice Powell 17 33'28.481 8.876
4 22 Belén García 17 33'30.010 10.405
5 7 Finland Emma Kimilainen 17 33'30.698 11.093
6 49 Abbi Pulling 17 33'31.987 12.382
7 95 Netherlands Beitske Visser 17 33'32.194 12.589
8 26 United Kingdom Sarah Moore 17 33'33.019 13.414
9 19 Spain Marta Garcia 17 33'33.678 14.073
10 8 Chloe Chambers 17 33'47.503 27.898
11 5 Liechtenstein Fabienne Wohlwend 17 33'47.965 28.360
12 4 Emely de 17 34'05.697 46.092
13 44 United Kingdom Abbie Eaton 17 34'09.875 50.270
14 9 Bianca Bustamante 17 34'11.188 51.583
15 10 Japan Juju Noda 17 34'48.755 1'29.150
16 63 Tereza Bábíčková 17 35'08.607 1'49.002
17 97 Brazil Bruna Tomaselli 17 33'57.752 38.147
  21 United Kingdom Jessica Hawkins 16 32'34.362 1 Lap

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil W Series Miami: Jamie Chadwick Menang Dramatis
Artikel berikutnya W Series Silverstone: Chadwick Perfek, Kimilainen-Pulling Bentrok

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia