Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Special feature

Kolom Nelson: Dari Le Mans ke London dan kembali ke NASCAR

Kolumnis Motorsport.com Nelson Piquet Jr berdiri di podium Le Mans, mengakhiri musim Formula E yang penuh frustasi di London, dan sebentar lagi juga akan melakukan 'comeback' di NASCAR.

LMP1 podium: privateer award winners #12 Rebellion Racing Rebellion R-One AER: Nicolas Prost, Nick H

Foto oleh: Eric Gilbert

#12 Rebellion Racing Rebellion R-One AER: Nelson Piquet Jr.

Hi semuanya,

Bulan lalu sungguh keren bagi saya! Saya dapat merasakan kembali balapan Le Mans 24 jam lagi, dan saya selalu senang ketika membalap di sana setiap tahunnya.

Saya memiliki pengalaman yang lebih menyenangkan dibandingkan dengan balapan pertama saya di Le Mans pada tahun 2006, dan saya sangat senang dapat membalap bersama Rebellion, Nico Prost, dan Nick Heidfeld. Sangat disayangkan kami tidak mendapatkan persaingan yang berarti karena mobil lain di kelas kami gagal melintas garis finish, tetapi balapan itu masih sangat menyenangkan dan saya sangat senang pada akhir minggu tersebut.

Bukan perasaan yang buruk untuk dapat berdiri di podium Le Mans!

Balapan penutup Formula E

Kami kemudian membalap di balapan penutup musim Formula E di London, sungguh luar biasa untuk dapat kembali ke Battersea Park, di mana kami memenangkan kejuaraan ini tahun lalu, dan memori tersebut sangat luar biasa.

Kami berhasil mencetak putaran tercepat pada hari Sabtu dan saya juga meraih beberapa poin pada hari Minggu, sehingga setelah musim yang sulit, menutup musim dengan raihan poin dapat menyemangati anda.

Kami sedih kami tidak akan kembali ke Battersea karena trek itu ada trek favorit saya di kalender, tetapi di musim depan akan ada trek-trek dan tempat baru yang luar biasa. Kita akan memiliki lima trek baru yaitu di Hong Kong, Marrakech, Brussels, Montreal, dan New York – sungguh pencapaian yang luar biasa oleh Formula E.

Akan menjadi balapan yang luar biasa ketika kami membalap di tengah kota New York, dan saya juga tidak sabar untuk dapat membalap di Hong Kong dan memulai musim yang baru.

Kembali ke NASCAR

Berita bagus lainnya dari saya adalah saya akan membalap di kejuraan NASCAR Xfinity pada bulan depan di Mid Ohio

Saya membalap bersama tim Biagi-DenBeste dan mereka mengundang saya untuk balapan sirkuit non oval. Saya sangat mencintai NASCAR, balapan di sana selalu kompetitif dan sangat menyenangkan, jadi saya sangat antusias untuk dapat kembali ke kejuaraan tersebut sejak terakhir kalinya saya berada di NASCAR beberapa tahun silam.

Musim panas ini kelihatannya akan menjadi musim yang bagus – saya berharap hal yang sama untuk anda!

Terima kasih,

Nelson

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tincknell akan ikuti sisa musim WEC bersama Ford
Artikel berikutnya Skuad Toyota bertekad pulih dari “sakit hati” balapan Le Mans

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia