Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Laporan tes

Porsche tetap menjadi yang teratas pada sesi malam WEC Prologue

Porsche berhasil melakukan sapu bersih pada hari pembuka uji coba World Endurance Championship Prologue di Paul Ricard, setelah Neel Jani menjadi yang tercepat di sesi malam hari Jumat.

#2 Porsche Team Porsche 919 Hybrid: Romain Dumas, Neel Jani, Marc Lieb

#2 Porsche Team Porsche 919 Hybrid: Romain Dumas, Neel Jani, Marc Lieb

Vision Sport Agency

Setelah berhasil menempatkan mobil Porsche #2 miliknya di posisi teratas pada sesi pagi hari, Jani kembali menjadi yang teratas di papan waktu pada satu jam pertama di sesi uji coba terakhir hari ini dengan catatan waktu terbaiknya 1 menit 37,487 detik, dengan mudah menjadi yang tercepat pada hari ini.

Namun, keunggulan yang dimiliki pabrikan berbasis di Weissach ini lebih kecil dibandingkan sesi-sesi sebelumnya, setelah Toyota yang dikemudikan oleh Kazuki Nakajima hanya kurang dari satu detik lebih lambat dengan catatan waktu 1 menit 38,347 detik.

Audi menjadi yang ketiga tercepat dengan catatan waktu 1 menit 39,678 detik, dicetak oleh Andre Lotterer, meskipun pembalap dan tim Jerman tersebut hanya berhasil menyelesaikan empat putaran.

Rebellion sekali lagi kembali mengisi posisi keempat dan kelima. Mobil R-One #12 memimpin mobil saudaranya yang #13, dan mobil #4 dari tim ByKolles melengkapi posisi enam teratas.

Untuk jarak tempuh, Porsche dengan mobil 919 Hybrid yang telah direvisi milik mereka, berhasil mengumpulkan total 227 putaran selama satu hari uji coba kali ini, diikuti 151 putaran dari Toyota, dan 106 putaran untuk Audi.

Gustavo Menezes kembali berhasil menempatkan tim Signatech Alpine di posisi teratas untuk kelas LMP2. Catatan waktu 1 menit 47,782 detik yang dicetak oleh pembalap Amerika Serikat itu hanya 0,05 detik lebih cepat dibandingkan dengan mobil #43 dari tim RGR Morand yang menempati posisi kedua.

Sementara itu, Ferrari kembali mendominasi kategori GTE Pro, setelah GIanmaria Bruni memimpin dua mobil Ford GT (mobil #66 kembali mengungguli mobil #67) dengan catatan waktu terbaik 1 menit 56,109 detik dengan mobil Ferrari 488 #51 yang dikemudikannya.

Paul Dalla Lana menjadi yang teratas di kelas GTE Am untuk Aston Martin, meskipun mobil Corvette dari tim Larbre (yang memimpin dua sesi sebelumnya) tidak mencatat waktu sama sekali di sesi ini.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Porsche kembali menjadi yang tercepat pada sesi uji coba kedua WEC Prologue
Artikel berikutnya Porsche teratas pada sesi pagi uji coba hari kedua, Toyota sebabkan bendera merah

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia