Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Practice report

WEC Austin: Audi tetap yang teratas setelah sesi latihan malam

Audi tetap menjadi yang tercepat pada sesi latihan malam FIA World Endurace Championship di Circuit of the Americas, Austin.

#8 Audi Sport Team Joest Audi R18: Lucas di Grassi, Loic Duval, Oliver Jarvis

Audi Communications Motorsport

#8 Audi Sport Team Joest Audi R18: Lucas di Grassi, Loic Duval, Oliver Jarvis
#8 Audi Sport Team Joest Audi R18: Lucas di Grassi, Loic Duval, Oliver Jarvis
#7 Audi Sport Team Joest Audi R18: Marcel Fassler, Andre Lotterer, Benoit Tréluyer
#7 Audi Sport Team Joest Audi R18: Marcel Fassler, Andre Lotterer, Benoit Tréluyer
#8 Audi Sport Team Joest Audi R18: Lucas di Grassi, Loic Duval, Oliver Jarvis
#67 Ford Chip Ganassi Racing Team UK Ford GT: Marino Franchitti, Andy Priaulx, Harry Tincknell, #66

Setelah sesi latihan pertama yang berlansung dalam kondisi yang cukup panas, sesi latihan kedua dimulai pada malam hari dengan kondisi yang lebih dingin. Waktu yang dicetak pada sesi ini juga lebih cepat dibandingkan dengan sesi latihan sebelumnya.

Pada fase awal sesi malam, Andre Lotterer memuncaki papan waktu di mobil Audi R18 #7. Namun raihan waktunya, 1 menit 47,330 detik dengan cepat dapat dikalahkan oleh catatan waktu yang diraih oleh Loic Duval di Audi #8 dengan waktu 1 menit 47,235 detik.

Benoit Treluyer mengalami kerusakan saat ia mengambil alih kemudi mobil #7. Ia kemudian kembali ke garasi setelah mobilnya berjalan sangat pelan di lurusan backstraight. Setelah masuk ke garasi, mobil tersebut tidak kembali turun ke trek hingga sesi terakhir hari ini selesai.

Porsche tidak terlalu berusaha menampilkan performa yang menonjol pada sesi malam ini. Mobil 919 Hybrid #1 terpaut 0,724 detik lebih lambat dari mobil tercepat Audi, sementara Porsche #2 tidak terpaut jauh dari mobil rekan satu timnya tersebut di posisi keempat.

Toyota kembali menghuni posisi kelima dan keenam. Toyota #5 mengungguli #6 setelah raihan waktu pada penghujung sesi yang dicatat oleh Sebastien Buemi. Catatan waktu Buemi masih terpaut 0,9 detik lebih lambat dari mobil tercepat pada sesi ini.

Di kelas LMP1-L, mobil CLM dari tim ByKolles mencatat waktu 0,3 detik lebih cepat dibandingkan rival mereka, Rebellion.

Gustavo Menezes, Nicolas Lapierre, dan Stephane Richelmi di mobil Signatech Alpine #36, menjadi yang tercepat di kelas LMP2, mengungguli mobil pemenang kelas LMP2 balapan Kota Meksiko, RGR Sport by Morand #43. Mobil yang kerap menjadi yang tercepat di kelas LMP2, G-Drive Oreca #26, hanya mampu berada di posisi ketiga.

Ford yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri, masih menjadi yang tercepat di kelas GTE Pro. Ford GT #66 yang dikemudikan oleh Olivier Pla dan Stefan Mucke mengungguli mobil Aston #95 dan Ford #67.

Sementara di GTE Am, Aston #98 yang dikemudikan oleh Paul Dalla Lana, Pedro Lamy, dan Mathias Lauda mendominasi sesi ini.

Jangan lewatkan video preview Inside WEC kami...

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya WEC Austin: Jarvis tempatkan Audi di puncak sesi latihan pertama
Artikel berikutnya Dua pembalap pabrikan LMP1 masih belum dapat tampil maksimal

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia