Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Amerika Serikat Punya Kans Masuk ke WRC 2024

Kejuaraan Reli Dunia (WRC) terus berupaya melebarkan sayap hingga Amerika Serikat. Kemungkinan pada 2024, Negeri Paman Sam masuk dalam kalender mereka.

Miki Biasion, Tiziano Siviero, Lancia Delta Integrale

Miki Biasion, Tiziano Siviero, Lancia Delta Integrale

LAT Images

Minat WRC untuk melakukan perjalanan ke Amerika bagian Utara meningkat seiring dengan membesarnya animo penggemar balap roda empat.

Terakhir kali kelas teratas reli mengunjungi AS adalah pada 1988, ketika Miki Biasion memenangi Reli Olympus di Washington dengan Lancia.

Berbicara kepada Motorsport.com di sela-sela Reli Monte Carlo akhir pekan lalu, direktur WRC Simon Larkin mengatakan bahwa pembicaraan antara kejuaraan dan pemerintah AS berjalan dengan baik.

Lokasi penyelenggaraan masih belum diumumkan, namun medan gravel tampaknya menjadi pilihan utama.

"Saya rasa pada saat kita mencapai akhir Maret, kita akan memiliki pernyataan yang pasti, jelas dan ringkas tentang ambisi kita untuk AS pada tahun 2024," kata Larkin.

Dari editor, baca juga:

Ketika ditanya apakah menjadi bagian dari WRC 2024 adalah sebuah kemungkinan yang nyata, ia menjawab, "Tentu saja, kami telah bekerja untuk waktu yang lama dalam hal ini dan sekarang sudah sampai pada titik yang menentukan untuk menentukan lokasi. Kami berharap hal itu bisa selesai tahun ini sehingga bisa memulai debutnya pada 2024."

Pihak lain yang juga memiliki ketertarikan besar pada dunia balap di AS adalah Ford, pabrikan lokal yang berkompetisi bersama M-Sport di WRC.

"Saya pikir salah satu alasan mengapa Ford ingin berpartisipasi di WRC adalah karena kemungkinan balapan di Amerika Utara," kata direktur M-Sport Richard Millener kepada Motosport.com, dua tahun lalu.

"Ini adalah pasar yang sangat besar yang saat ini belum terjamah. Mereka memiliki fasilitas bagus, jalan yang bagus, dan peluang besar untuk melakukan sesuatu."

Pemasok ban WRC, Pirelli, juga mendukung rencana ini untuk masuk ke Amerika Utara, setelah menyaksikan keuntungan dari booming Formula 1 baru-baru ini di wilayah tersebut.

"Amerika adalah pasar yang sangat penting bagi kami," Mario Isola, direktur motorsport Pirelli, mengatakan di Monte Carlo pekan lalu.

"Kami senang bisa menjalani tiga balapan dengan Formula 1 di AS, dan satu putaran WRC akan sangat ideal bagi kami. Kami tahu ada banyak budaya di sekitar gravel, jadi saya pikir reli gravel akan menjadi tambahan yang bagus untuk kalender. Saya harap mereka bisa mewujudkannya."

Selain itu, kejuaraan ini juga memiliki ketertarikan khusus untuk menggelar reli di Timur Tengah, yang juga bisa jadi akan dilangsungkan pada 2024.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tiga Tim WRC Turun di Kompetisi Nasional demi Tambah Jam Terbang
Artikel berikutnya Vettel Kagumi Kemampuan dan Keterampilan Pereli

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia