Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Evans Bertekad Balikkan Keadaan di Reli Kroasia

Pereli Toyota Gazoo Racing Elfyn Evans tidak sepenuhnya puas dengan startnya pada WRC 2021 walaupun hanya tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen sementara, Kalle Rovanpera.

Elfyn Evans, Toyota Gazoo Racing

McKlein / Motorsport Images

Elfyn Evans mengawali Kejuaraan Dunia Reli (WRC) musim 2021 degan baik ketika dia berhasil mengamankan podium kedua event pembuka, Reli Monte Carlo, Januari lalu.

Tetapi dalam putaran kedua, Reli Arctic Finlandia, pada akhir Februari, runner-up WRC 2020 tersebut harus puas hanya mampu menempati urutan kelima leaderboard.

Alhasil, sekarang Evans berada di posisi keempat klasemen sementara WRC 2021. Ia terpaut delapan angka dari pemuncak sekaligus rekan setimnya, Kalle Rovanpera.

Evans menyimpulkan setelah reli musim dingin di Finlandia bulan lalu, dirinya tak puas dengan performanya sejauh ini. Seharusnya, bisa jauh lebih baik lagi.

Pereli kebangsaan Wales itu mengakui belum mampu tampil maksimal dalam dua putaran awal. Evans bertekad bangkit, mengejar ketertinggalannya pada event selanjutnya.

Putaran ketiga WRC musim ini, Reli Kroasia, akan berlangsung bulan depan, tepatnya pada 22-25 April. Itu merupakan reli dengan permukaan aspal pertama tahun 2021.

Baca Juga:

"Saya bakal mencoba untuk membalikkan keadaan di Kroasia. Kami sangat membutuhkan penampilan yang solid. Senang rasanya akan berlomba di atas aspal," kata Evans kepada DirtFish.

Mengingat Kroasia merupakan venue baru WRC, reli bulan depan dipastikan menghadirkan tantangan besar bagi para peserta, termasuk Evans dan navigatornya, Scott Martin.

"Saya tidak tahu banyak tentang rute dan tempat di sana. Kami harus menonton video dan menunggu tes. Namun kini kami harus terus berlatih karena ada sedikit waktu di antara satu reli dengan lainnya," ujar Evans.

Laju WRC 2021 memang akan makin padat dan singkat dimulai dari Reli Kroasia. Dalam rentang empat bulan, seluruh peserta akan melakoni total tujuh perlombaan.

Setelah Kroasia, mereka dijadwalkan tampil di Portugal (Mei), Italia dan Kenya (Juni), Estonia (Juli), serta Finlandia dan Belgia (Agustus).

"Jadwal padat telah menanti, karena itu sangat penting untuk melakukan persiapan sebaik dan seefektif mungkin. Kroasia akan sulit karena ini reli yang benar-benar baru," tutur Evans.

Pereli Toyota Gazoo Racing WRT, Elfyn Evans, dan navigator Scott Martin, saat tampil dalam Reli Arctic Finlandia pada Februari 2021.

Pereli Toyota Gazoo Racing WRT, Elfyn Evans, dan navigator Scott Martin, saat tampil dalam Reli Arctic Finlandia pada Februari 2021.

Foto oleh: Toyota Racing

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ogier Alami Insiden Saat Tes Ban Gravel Pirelli
Artikel berikutnya M-Sport Ford Sukses Tuntaskan Tes Mobil Rally1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia