Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Reli Aspal Akan Jadi Ujian Berat Hyundai

Pereli Hyundai Motorsport, Ott Tanak, mengatakan bahwa Reli Kroasia, yang memiliki permukaan trek aspal, akan menjadi ujian berat bagi timnya.

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Austral / Hyundai Motorsport

Hyundai Motorsport bisa dibilang mengawali Kejuaraan Reli Dunia (WRC) 2022 dengan persiapan yang minim. Mereka baru bisa mempersiapkan tiga mobil Rally1 hybrid beberapa hari jelang Reli Monte Carlo pada Januari lalu.

Walau sudah melakukan beberapa tes di trek bersalju, persiapan Hyundai di lintasan aspal justru kurang baik. Pereli mereka, Thierry Neuville, sempat mengalami kecelakaan besar saat menjalani sesi uji coba tersebut.

Persiapan yang minim itu pun membuat pabrikan asal Korea Selatan ini sepertinya akan kesulitan saat turun di Reli Kroasia, yang treknya didominasi oleh aspal kering. 

Menurut Tanak, lintasan beraspal menjadi salah satu kelemahan Hyundai tahun ini. Oleh karena itu, dirinya akan memanfaatkan waktu yang ada untuk mempelajari trek reli yang diselenggarakan di Zagreb itu.

Baca Juga:

"Aspal sudah pasti menjadi kelemahan kami. Reli di Kroasia nanti akan menjadi ujian yang besar bagi kami," ujar Tanak kepada situs resmi WRC.

"Karena regulasi tesnya, kami jadi tidak bisa melakukan banyak pengembangan. Kami bertiga, masing-masing memiliki durasi satu hari tes.

"Kami harus bisa memanfaatkan tiga hari tes jelang event ini. Kru di pabrik juga bekerja sekeras mungkin untuk bisa mempersiapkan mobil yang bagus.

"Dan seperti yang sudah saya bilang sebelumnya, saya melihat adanya potensi besar yang dimiliki mobil kami. Lihat saja nanti."

Lebih lanjut, pereli asal Estonia itu berharap bahwa Reli Kroasia bisa memberikan hasil yang baik. Dari dua reli yang sudah ia jalani, Tanak belum bisa menembus hasil 10 besar

Tanak hanya bisa finis P20 dalam gelaran Reli Swedia. Sementara di ajang pembuka musim, Reli Monte Carlo, ia malah tak dapat menyelesaikan perlombaan.

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Foto oleh: Romain Thuillier / Hyundai Motorsport

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Craig Breen Ikuti Reli Sanremo sebagai Pemanasan WRC Kroasia
Artikel berikutnya Toyota Nilai FIA Ceroboh dalam Buat Regulasi Baru WRC

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia