Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Cuaca Ekstrim Bikin Hyundai Revisi Jadwal Tes Mobil WRC 2022

Berbagai kendala yang mengadang, membuat Hyundai lagi-lagi merevisi program uji coba mobil i20 Rally hibrida yang akan digunakan untuk Kejuaraan Dunia Reli (WRC) 2022.

Hyundai i20 Rally1

Hyundai i20 Rally1

Hyundai

Mereka ingin menggelar sesi tes di Alsace, Prancis, selama enam hari. Namun, setelah dua hari berjalan, hujan salju lebat dan cuaca buruk melanda wilayah tersebut. Pabrikan Korea Selatan itu lantas mengubah jadwal kembali.

Ott Tanak sudah kembali mengemudi, setelah ia abesen dari reli penutup WRC di Monza akibat masalah keluarga. Oliver Solberg, yang akan berbagi kokpit dengan pembalap paruh waktu Dani Sordo musim depan, juga ambil bagian.

Pemuda Swedia tersebut akan mengendarai mobil ketiga dalam dua putaran awal WRC 2022, Reli Monte Carlo (20-23 Januari) dan Reli Swedia (24-27 Februari) yang dilangsungkan dalam medan salju.

Thierry Neuville yang hadir dalam tes, terpaksa jadi penonton. Cuaca buruk membuatnya belum bisa mencicipi mobil i20 versi terbaru.

Kemungkinan pembalap Belgia tersebut tak akan kesulitan mengendalikan mobil tersebut karena pernah mengemudikan prototipe i20 serupa, selama tiga hari dalam simulasi yang dilangsungkan di utara Italia, Oktober. Hanya saja terjadi perubahan radikal pada bodi mobil, aero dan paket pendingin.

Baca Juga:
Ott Tanak, Hyundai i20 N Rally1

Ott Tanak, Hyundai i20 N Rally1

Photo by: Hervé Tusoli

“Satu-satunya yang mirip dengan mobil sekarang adalah peleknya. Saya tidak bercanda. Bengkel telah melakukan sesuatu yang luar biasa, departemen pembelian pun demikian.

“Karena kami sudah pernah ada di sana dan semua yang perlu diubah sudah dilakukan. Setiap bagian telah diperbaiki. Pekerjaan besar sudah selesai,” Prinspial Hyundai Motorsport, Andrea Adamo, mengungkapkan kepada Dirtfish.

Hyundai bukan satu-satunya tim yang terpaksa mengubah rencana uji coba. Sebelumnya, Toyota harus menunda tes Sebastien Ogier karena mobilnya rusak setelah Elfyn Evans kecelakaan. Melihat parahnya kerusakan, perbaikan tidak bisa dilakukan di tempat.

Sesi yang dilaksanakan di Prancis itu sudah dilakoni Kalle Rovanpera dan Evans. Sedangkan, Ogier yang akan menggunakan mobil tersebut untuk Reli Monte Carlo, mesti menunggu jadwal baru dari Toyota.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Andreas Mikkelsen Berkomitmen Turun di WRC2 2022
Artikel berikutnya Jari-Matti Latvala Puas Lihat Kinerja Toyota Yaris Rally1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia