Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Gagal Menangi Reli Italia Sardinia, Neuville Bela Hyundai

Pereli Hyundai, Thierry Neuville, membela timnya setelah performa mobil Hyundai i20 Coupe WRC gagal memenuhi ekspektasi dalam Reli Italia Sardinia, akhir pekan lalu.

Thierry Neuville, Martijn Wydaeghe, Hyundai Motorsport Hyundai i20 Coupe WRC

Thierry Neuville, Martijn Wydaeghe, Hyundai Motorsport Hyundai i20 Coupe WRC

McKlein / Motorsport Images

Untuk kedua kalinya secara beruntun, Hyundai tampil mengecewakan dalam Kejuaraan Duniar Reli (WRC) musim ini. Dari yang awalnya mendominasi, pada akhirnya, pabrikan Korea Selatan tidak beruntung.

Skuad Hyundai kembali memperlihatkan kecepatan luar biasa dari mobil i20 Coupe WRC, memenangkan total sembilan Special Stage (SS) pertama Reli Italia Sardinia.

Pereli andalan mereka, Ott Tanak, bahkan sampai memimpin klasifikasi secara keseluruhan, dengan keunggulan 40 detik dari rekan setimnya, Dani Sordo, yang ada di posisi kedua.

Baca Juga:

Tetapi, hampir sama dengan situasi dalam Reli Portugal, Tanak harus mundur dari reli, merelakan posisi terdepannya, akibat kerusakan pada suspensi kiri belakang mobil. Kali ini ia menabrak batu di SS12 pada sesi Sabtu (5/6/2021).

Situasi semakin memburuk untuk Hyundai setelah mobil Sordo terguling pada SS15. Insiden tersebut dinilai jarang terjadi, mengingat Sordo merupakan pereli veteran.

Thierry Neuville pun menjadi satu-satunya pereli Hyundai yang bertahan di Reli Italia Sardinia. Ia mampu finis di peringkat ketiga.

Sudah mengalami hal serupa dengan Tanak di Portugal karena masalah suspensi, pereli asal Belgia ini pun mengakui i20 Coupe WRC memang lebih rapuh jika melaju di kondisi trek yang kasar.

Podium: Thierry Neuville, Martijn Wydaeghe, Hyundai Motorsport Hyundai i20 Coupe WRC

Podium: Thierry Neuville, Martijn Wydaeghe, Hyundai Motorsport Hyundai i20 Coupe WRC

Photo by: Fabien Dufour / Hyundai Motorsport

Namun, Neuville yakin batu yang ditabrak Tanak, rekan setimnya yang berasal dari Estonia, itu akan memberikan kerusakan besar ke mobil WRC apapun.

"Setelah melihat kembali apa yang terjadi pada hari Sabtu, jika Anda semua melihat ukuran batu yang ditabrak olehnya, saya pikir tidak akan ada mobil yang bisa bertahan," ujar Neuville kepada Motorsport.com.

"Memang benar kami kesulitan untuk mengimbangi Toyota di sektor yang kasar. Kami sudah melihatnya di reli-reli sebelumnya dan di Reli Sardinia tahun lalu.

"Mungkin itulah yang harus kami tingkatkan, tapi saya pikir kami harus lebih fokus ke perkembangan mobil tahun depan," katanya lagi.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Evans Alami Kepanikan pada Etape Penutup Reli Italia Sardinia
Artikel berikutnya Hyundai Perlu Tingkatkan Daya Tahan i20 Coupe WRC

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia