Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Petter Solberg Tak Kuasa Bendung Air Mata Lihat Performa Oliver Solberg

Performa Oliver Solberg dalam Reli Arctif Finlandia membuat banyak pihak terkesan, termasuk ayahnya yang legenda WRC, Petter Solberg.

Oliver Solberg, Petter Solberg

Oliver Solberg, Petter Solberg

Timo Anis

Masih berusia 19 tahun, Oliver Solberg salah satu pereli yang menjadi sorotan. Ia tampil lebih dewasa dari umurnya di kelas utama Kejuaraan Dunia Reli (WRC).

Padahal, Reli Arctic Finlandia, putaran kedua WRC 2021, merupakan debutnya dalam level tertinggi dengan mengemudikan mobil WRC Plus.

Meski tak berpengalaman, Solberg mampu tampil kompetitif dan bersaing dengan nama top seperti Sebastien Ogier, Elfyn Evans, Ott Tanak atau Thierry Neuville.

Ia bahkan sukses mengungguli dua pereli Tim M-Sport Ford yang lebih senior, Teemu Suninen dan Gus Greensmith. Solberg menempati peringkat di atas mereka.

Secara keseluruhan, bintang muda itu berada di posisi ketujuh klasemen akhir Reli Arctic. Sedangkan Suninen dan Greensmith di urutan kedalapan dan kesembilan.

Semua itu menarik perhatian dan tentunya membuat sang ayah, Petter Solberg bangga. "Saya tidak pernah berpikir itu tidak mungkin," ujarnya soal pencapaian Oliver.

Baca Juga:

"Dia sangat menikmati mengemudikannya (mobil i20 Coupe WRC). Sejujurnya performanya mengejutkan, membuat saya tak kuasa menitikkan air mata karena bangga," Petter menambahkan.

Finis di peringkat ketujuh memang membuktikan potensi besar Oliver Solberg sebagai calon pereli besar. Meskipun sejumlah kesalahan dilakukannya sepanjang Reli Arctic.

Namun ,itu tidak mengurangi kebanggaan Petter terhadap putranya tersebut. Bahkan ia beberapa kali mencoba memberikan masukan agar Oliver dapat tampil lebih baik.

"Saya berusaha memberitahunya agar jangan tergesa-gesa. Tetapi tamapknya dia tidak mendengarkan. Dia ingin mengalahkan Sebastien Ogier. Dia menunjukkan keinginan besar," tutur Petter.

Untuk diketahui, Petter Solberg merupakan salah satu pereli legendaris WRC. Ia aktif di kelas premier pada 1998-2012 dan sempat kembali pada 2018-2019.

Sepanjang kariernya, Petter sukses membukukan 13 kemenangan dan total 52 podium. Ia sukses menjadi juara dunia WRC bersama Subaru pada musim 2003, saat Oliver berusia dua tahun.

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Performa Oliver Solberg Lampaui Ekspektasi Hyundai
Artikel berikutnya Persiapan untuk Kroasia, Neuville Ikuti Reli Il Ciocco

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia