Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Reli Italia SS10-SS13: Ott Tanak Makin Nyaman di Puncak

Ott Tanak mempertahankan keunggulan di Reli Italia Sardinia dengan menguasai tiga dari empat trayek khusus (SS) yang dilombakan pada Sabtu (4/6/2022) pagi.

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Ott Tänak, Martin Järveoja, Hyundai World Rally Team Hyundai i20 N Rally1

Red Bull Content Pool

Pereli tim pabrikan Hyundai Shell Mobis World Rally Team (WRT) tersebut berhasil menunjukkan konsistensi performa di empat SS lomba Sabtu (4/6/2022) pagi tersebut.

Tanak berhasil menjadi yang tercepat di SS10 Tempio Pausania 1 (13,26 km), SS11 Erula – Tula 1 (15,27 km), dan SS13 Erula – Tula 2.

Sementara, pesaing terdekat Tanak, Craig Breen (M-Sport Ford WRT) hanya memenangi SS12 Tempio Pausania 2. Alhasil, Tanak makin kokoh di puncak klasemen lomba putaran kelima Kejuaraan Dunia Reli (WRC) 2022 dengan unggul 30,9 detik atas Breen.

Setelah Esapekka Lappi (Toyota Gazoo Racing WRT) mundur dari lomba usai SS10, persaingan di posisi kedua berlangsung kian ketat.

Seusai tampil melambat di SS12, rekan setim Tanak, Dani Sordo, menghentak dengan merebut P2 pada SS13.

Esapekka Lappi, Janne Ferm, Toyota Gazoo Racing WRT Toyota GR Yaris Rally1

Esapekka Lappi, Janne Ferm, Toyota Gazoo Racing WRT Toyota GR Yaris Rally1

Foto oleh: Toyota Racing

Namun, performa impresif pereli veteran Spanyol tersebut mampu diimbangi Breen yang hanya tertinggal 0,2 detik di P3 pada SS13. Alhasil, Sordo berada di posisi ketiga klasemen Reli Italia sampai SS13 dengan gap 41,2 detik dari Tanak.

Sordo bukan tanpa masalah di SS13. Pin kap samping pengemudi tidak terpasang dengan benar sehingga kap mesin Hyundai i20 N Rally1 geberannya beberapa kali terangkat dan mengganggu visibilitasnya.

“Saya kehilangan waktu sedikit beberapa kali di pertengahan lomba karena pandangan terganggu,” ujar Sordo yang kalah cepat 0,8 detik dari Tanak di SS13.

Pierre-Louis Loubet (M-Sport Ford WRT) kehilangan kesempatan merebut podium klasemen umum setelah kesulitan di SS13 sehingga hanya finis P6 dan tertinggal 8,3 detik.

Untuk membuat M-Sport Ford merebut podium ganda di klasemen umum, Loubet harus memangkas 14 detik dari Sordo di peringkat ketiga. Saat ini, Loubet berada di P4 dengan gap 55,2 detik dari Tanak.

Baca Juga:

Pereli pemakai Ford Puma Rally1 ketiga, Adrien Fourmaux, hanya finis di P15 sehingga berada di peringkat kelima klasemen sementara Reli Italia dengan gap 1 menit 12,9 detik dari Ott Tanak.

Setelah finis P4 di SS13, Takamoto Katsuta (Toyota Gazoo Racing Next Generation WRT) berhasil mempertipis gap dengan sesama pereli Toyota, Kalle Rovanpera, di klasemen umum.

Rovanpera – pemimpin klasemen WRC 2022 – kini hanya berada di P6 peringkat lomba Reli Italia dan hanya unggul 5,5 detik atas Katsuta di posisi ketujuh. Di SS13, pereli muda Finlandia itu sempat mengalami half-spin dan harus memundurkan Toyota GR Yaris Rally1 untuk kembali ke jalur utama.

Rovanpera sepertinya sulit mengatasi sejumlah area teknis yang banyak terdapat di sejumlah SS Reli Italia. Kini, ia tertinggal hingga 2 menit 04,2 detik dari Ott Tanak di klasemen umum lomba.

“Di area-area lambat, saya justru kesulitan untuk membelokkan mobil. Lalu, saat sudah membelok, mobil justru mengalami oversteer parah,” kata Rovanpera.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Esapekka Lappi Crash, Ott Tanak Kembali Pimpin Reli Italia
Artikel berikutnya Reli Italia SS14-SS17: Tanak Perlebar Gap, Rovanpera Naik ke 5 Besar

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia