Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Takamoto Katsuta Tetap Kemudikan Toyota pada WRC 2022

Toyota Gazoo Racing WRT Team resmi mempertahankan Takamoto Katsuta untuk mobil keempat skuad di Kejuaraan Reli Dunia (WRC) musim depan.

Takamoto Katsuta, Toyota Gazoo Racing WRT

Foto oleh: Toyota Racing

Katsuta mencuri perhatian saat berhasil mengemas podium kedua di Reli Safari Kenya. Meski kemudian performanya menurun tajam, lantaran dihantam berbagai kendala, Toyota rupanya masih mempercayai jasa sang pereli Jepang.

Melakoni debut WRC semusim penuh bersama Toyota pada 2019, Katsuta sejak saat itu memimpin tim 'B' dalam dua tahun terakhir, di bawah bendera Toyota Gazoo Racing WRC Challenge.

Perihal co-driver, Katsuta bakal dipasangkan dengan Aaron Johnston yang akan menjalankan peran sebagai navigator reguler, menyusul mundurnya Daniel Barritt setelah bertugas selama tiga tahun.

Barritt sendiri telah absen dari sejumlah putaran WRC sejak mengalami cedera leher dan punggung, yang mana memaksa pasangan itu harus mundur dari Reli Estonia pada Juli lalu.

Keaton Williams direkrut sebagai pengganti Barritt untuk Reli Belgia. Namun, masalah pribadi membuatnya keluar dari Reli Akropolis. Johnston pun akhirnya ditunjuk untuk mendampingi Katsuta di Reli Finlandia.

“Saya menantikan tahun depan dan mobil generasi baru, yang akan sangat menarik dan menantang,” kata Katsuta.

“Banyak yang akan berubah dan saya sangat senang melihat bagaimana rasanya di dalam mobil dan juga apa yang bisa kami capai. Saya juga menantikan untuk terus bekerja dengan Aaron. Kami sudah memiliki hubungan yang sangat baik dan saya yakin kami bisa membuatnya lebih kuat saat kami melakukan lebih banyak reli bersama.

“Saya ingin berterima kasih banyak kepada Dan (Barritt) atas dukungan besarnya sejak 2016. Tanpa itu, saya tidak akan mencapai hasil bagus yang telah kami capai bersama.

“Dia telah memberi saya begitu banyak nasihat dan kami memiliki banyak momen menyenangkan, dan kami akan tetap bekerja sama di luar mobil.

“Terima kasih kepada Toyota Gazoo Racing atas dukungannya. Saya sangat senang bisa bekerja dengan tim ini dan saya akan terus bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang bagus.”

Takamoto Katsuta, Keaton Williams, Toyota Gazoo Racing WRT Toyota Yaris WRC

Takamoto Katsuta, Keaton Williams, Toyota Gazoo Racing WRT Toyota Yaris WRC

Foto oleh: Toyota Racing

Toyota Gazoo Racing WRC Challenge Program Instructor, Juho Hanninen, menyambut gembira atas kesepakatan yang tercapai antara Takamoto Katsuta dengan Toyota untuk WRC 2022.

Setelah memimpin sebagian besar reli musim ini, Hanninen yakin Katsuta akan memiliki lebih banyak pengalaman ketika musim baru dimulai di Monte Carlo pada tahun depan.

“Pada saat yang sama, ada banyak hal baru yang datang dengan mobil Rally1, dan dia perlu beradaptasi dengan itu,” ucapnya.

“Saya percaya bahwa apa yang Taka lakukan tahun ini akan menjadi pendekatan yang cukup baik untuknya tahun depan juga. Start dengan mantap di awal dan menyelesaikan reli, mendapatkan beberapa hasil bagus dan membangun kepercayaan diri.

“Kemudian, ketika dia merasa baik dan percaya diri, meningkatkan kecepatan dan melihat apa yang sebenarnya bisa dia lakukan dengan mobil. Saya sangat positif dan percaya diri menantikan tahun depan.”

WRC 2021 tinggal menyisakan satu seri, yang mana Reli Monza akan menjadi putaran final pada 18-21 November mendatang.

Sebastien Ogier dan Elfyn Evans tengah bertarung sengit memperebutkan gelar juara. Keduanya dipisahkan 17 poin, dengan maksimal 30 masih diperebutkan.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Juara WRC2 dan Reli Eropa, Andreas Mikkelsen Sulit ke Kelas Utama
Artikel berikutnya Neuville: Simulasi Reli Bantu Proses Adaptasi Mobil WRC 2022

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia