Makinen Percaya Toyota Mampu Raih Titel Manufaktur
Meskipun masih tertinggal tujuh poin dari Hyundai, Tommi Makinen belum patah arang membawa Toyota kembali meraih gelar manufaktur World Rally Championship (WRC), musim ini.

Prinsipal Toyota Gazoo Racing itu terus mempersiapkan timnya menghadapi event final WRC 2020, Reli Monza, yang akan berlangsung pada 3-6 Desember mendatang.
Dan Makinen, yang pernah empat kali menjadi juara dunia WRC sebagai pereli, berambisi bisa mempersembahkan titel manufaktur atau pabrikan kedua bagi Toyota.
Sejak ditunjuk sebagai prinsipal tim pabrikan asal Jepang tersebut pada 2016, Tommi Makinen sukses mengantarkan Toyota meraih gelar manufaktur WRC 2018.
Baca Juga:
Musim ini Makinen bertekad mengulangnya setelah gagal pada 2019 akibat kalah dari Hyundai. Pria 56 tahun itu ingin memberi kado perpisahan sebelum mundur dari jabatannya.
"(Persaingan) Gelar manufaktur masih sangat terbuka. Jadi kami harus berusaha meraih hasil terbaik pada putaran final," ujar Makinen kepada Wrc.com.
Dengan maksimal 43 poin yang masih dapat diraih, Makinen berharap dua pereli andalannya, Elfyn Evans dan Sebastien Ogier, mampu tampil kompetitif dalam Reli Monza.

Prinsipal Tim Toyota Gazoo Racing, Tommi Makinen, bersama salah satu pereli andalannya, Sebastien Ogier, dalam event shakedown Reli Estonia 2020.
Foto oleh: Toyota Racing
Evans dan Ogier, yang juga bersaing satu sama lain dalam perebutan gelar pereli, akan didukung oleh rookie Toyota musim ini, Kalle Rovanpera.
"Formatnya akan sedikit berbeda dari yang biasa kami jalani. Saya pikir etape di pegunungan bakal menantang karena ini rute baru untuk semuanya," kata Makinen.
"Pereli kami memang tidak punya cukup pengalaman memacu mobil di aspal, namun saya pastikan kami sudah bersiap menghadapinya," sang prinsipal menambahkan.
Klasemen Sementara Tim/Manufaktur WRC 2020:
Pos | Tim | Poin | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | 208 | 35 | 28 | 26 | 43 | 33 | 43 | - | |
2 | 201 | 33 | 40 | 37 | 27 | 37 | 27 | - | |
3 | 117 | 20 | 20 | 25 | 18 | 18 | 16 | - | |
4 | Hyundai 2C Competition | 8 | - | - | - | - | - | 8 | - |

Artikel sebelumnya
Hyundai Abaikan Keunggulan Tujuh Poin atas Toyota
Artikel berikutnya
Evans: Ogier Rekan yang Menyenangkan

Tentang artikel ini
Kejuaraan | WRC |
Event | Reli Monza |
Tim | Toyota Gazoo Racing |
Tag | toyota , wrc , hyundai , tommi mäkinen , reli monza |
Penulis | I Gede Ardy Estrada |