Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Galang Hendra diganjar penghargaan Pelaku Olahraga Berprestasi

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, memberikan penghargaan kepada Galang Hendra sebagai bagian dari Pelaku Olahraga Berprestasi 2018, yaitu Olahragawan Berprestasi Balap Motor.

Galang Hendra, Yamaha Racing Indonesia

Galang Hendra, Yamaha Racing Indonesia

Yamaha Racing Indonesia

Galang merupakan satu-satunya pembalap yang mendapat penghargaan tersebut, bagian dari rangkaian aktivitas dalam seremonial memperingati Hari Olahraga Nasional ke-35 yang digelar di Stadion Sepakbola Kie Raha Kota Ternate, Maluku Utara, Minggu (9/9).

Seleksi atau pemilihan Pelaku Olahraga Berprestasi 2018 sendiri mengacu pada prestasi yang telah ditorehkan para penerima penghargaan. Galang berhasil memenangi World Supersport 300 di Jerez 2017, serta Brno pada Juni lalu.

“Terima kasih untuk pemerintah atas apresiasi yang diberikan. Penghargaan ini memacu saya untuk terus meraih hasil terbaik, juga memotivasi para Garuda muda lainnya untuk berprestasi demi Indonesia,” tukas pembalap asal Yogyakarta itu.

“Bulan ini, saya akan menghadapi 2 seri balapan World Supersport 300 di Portugal dan Prancis. Pastinya penghargaan ini membawa energi positif bagi saya untuk bisa mengumandangkan kembali lagu Indonesia Raya,” tekadnya.

Kebanggaan turut dirasakan Yamaha Racing Indonesia. Hal ini sekaligus menunjukkan, bahwa Indonesia memiliki dan melahirkan banyak atlet-atlet kelas dunia yang berprestasi.

“Yamaha Indonesia mengucapkan terima kasih banyak kepada pemerintah dan seluruh masyarakat Indonesia atas dukungan yang diberikan kepada Galang Hendra,” papar M. Abidin selaku General Manager After Sales & Motor Sports, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

“Galang telah membuktikan putra Indonesia mampu berkompetisi di kejuaraan dunia, bahkan merebut podium juara. Semoga cerita sukses Galang dapat menginspirasi anak-anak bangsa untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” imbuhnya.

Galang Hendra, Yamaha Racing Indonesia dan M. Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

Galang Hendra, Yamaha Racing Indonesia dan M. Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

Foto oleh: Yamaha Racing Indonesia

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ducati ungkap alasan Melandri digantikan Bautista
Artikel berikutnya Ahmad Yudhistira bakal debut Superstock 1000

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia