Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

GMT94 Yamaha Boyong Lorenzo Baldassarri ke WSBK 2023

Mulai musim depan, Lorenzo Baldassarri akan berstatus pembalap World Superbike. Italiano naik kelas bersama GMT94, bagian dari perluasan tim satelit Yamaha.

Lorenzo Baldassarri, GMT94 Yamaha WorldSBK Team

Foto oleh: Yamaha Team

Baldassari memperkuat Evan Bros dan berkompetisi dalam World Supersport (WSSP) 2022. Meski perdana mengarungi kejuaraan dunia balap motor produksi massal, eks rider Moto2 itu mampu langsung jadi penantang gelar juara.

Empat kemenangan telah berhasil dikemasnya, membayangi Dominique Aegerter dengan selisih 45 poin pada klasemen sementara WSSP. Berkaca dari kinerja gemilangnya ini, Yamaha pun tertarik mempromosikan Baldassarri.

Gayung bersambut. GMT94 melihat pilot berjuluk Iron Balda sebagai prospek yang menjanjikan di masa depan. Jelas keputusan tersebut membuat sang rider gembira lantaran dapat kesempatan untuk balapan World Superbike.

“Saya sangat senang, karena saya memulai proyek ini dengan Yamaha di WorldSSP dari Moto2, dan tujuan saya selalu berada di WSBK,” ucap Baldassarri.

“Tahun ini, kami menjalani musim yang sangat bagus. Kami tumbuh bersama dan saya selalu berkembang.

“Saya siap untuk melangkah Kejuaraan WSBK bersama Yamaha dan GMT94 Yamaha WorldSBK Team. Jadi terima kasih kepada mereka karena memberi saya kesempatan ini. Saya tidak sabar untuk memulai petualangan baru ini.”

Lorenzo Baldassarri, Evan Bros.WorldSSP Yamaha Team

Lorenzo Baldassarri, Evan Bros.WorldSSP Yamaha Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

GMT94 akan bergabung dengan skuad Crescent, bersama tim satelit yang mewakili Yamaha di World Superbike (WSBK) 2023, yakni GRT Yamaha — musim depan menurunkan duet Aegerter dan Remy Gardner.

“Ini kabar bagus untuk Yamaha dan GMT94,” kata Yamaha Motor Eropa Road Racing Manager, Andrea Dosoli.

“Artinya program ini berjalan dengan baik. GMT telah meningkatkan kinerja dan pengetahuan tentang Kejuaraan dan, seperti yang telah kita lihat di masa lalu bersama GRT, bagus bahwa tim ini mampu melangkah.

“Tantangannya akan sulit, tetapi (Team Principal) Christophe (Guyot) dan orang-orang di GMT94 bekerja keras untuk siap menghadapi musim depan.”

Dosoli menyadari, bahwa tak mudah bagi seorang rookie untuk berlomba dalam kelas World Superbike. Kendati demikian, Baldassarri telah membuktikan dapat beradaptasi, sembari menunjukkan kecepatan dan motivasi yang kuat.

“Dia yakin dan kami yakin bahwa WSBK akan cocok untuknya dalam hal gaya berkendara, tetapi yang paling penting adalah komitmen. Dia bekerja keras setiap hari untuk mencapai hasil terbaik tahun ini,” ucap Dosoli.

“Dia (juga) berjuang untuk gelar dan kami berharap dia mencapai mimpinya. Dia memiliki target yang jelas dalam pikirannya untuk WSBK 2023 dan kami akan mendukung langkah penting ini.”

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Gagne Tak Tertarik Kembali ke WSBK Secara Permanen
Artikel berikutnya Kini Hanya Razgatlioglu Bisa Ancam Kans Juara Bautista

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia