Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Loris Baz: BMW M 1000 RR Punya Banyak Titik Kekuatan

Loris Baz telah memulai persiapan untuk kembali balapan semusim penuh di World Superbike (WSBK) 2022, seusai menjalani tes pertama sebagai pembalap tim satelit Bonovo MGM Racing.

Loris Baz, Bonovo action BMW Racing Team

Foto oleh: BMW AG

Pekan lalu, Sirkuit Jerez menjadi tuan rumah uji coba yang berlangsung selama tiga hari. Baz akhirnya mendapat kesempatan untuk menjajal BMW M 1000 RR, motor yang bakal dikendarainya sepanjang tahun depan.

Pria asal Prancis itu nantinya akan tandem bersama Eugene Laverty. Duet keduanya tentu saja patut ditunggu. Sebab, baik Baz maupun Laverty merupakan sosok berpengalaman dengan kejuaraan WSBK.

Setelah kegagalan Jonas Folger yang tidak mampu memenuhi ekspektasi Bonovo MGM Racing, Baz tentunya diharapkan dapat memberikan hasil yang memuaskan. Begitu pula halnya Laverty.

“Saya senang bisa kembali bersama BMW dan berkesempatan untuk comeback ke World Superbike. Saya sangat menantikan tes itu untuk mendapatkan kesan pertama. Kami melakukan banyak pekerjaan. Kami juga menempuh banyak lap,” kata Baz mengutip Visordown.

Eks rider MotoGP itupun mengaku, awalnya sempat kesulitan menemukan ritme. Hampir tiga bulan tak memacu motor, tentunya tidak mudah untuk segera melaju kencang dengan motor yang baru digebernya.

“Tesnya adalah tentang memahami cara kerja motor dan juga mencoba memberikan masukan terbaik berdasarkan perbedaan semua motor yang saya tahu,” tutur Baz.

“M 1000 RR memiliki banyak poin kuat, kami hanya perlu menyatukannya untuk mendapatkan motor yang bekerja dengan baik dari sisi berkendara.

“Ketika Anda mulai bekerja dengan motor baru, Anda harus beralih dari satu gaya berkendara ke gaya berkendara lainnya. Tetapi kami melakukan pekerjaan dengan baik, menyelesaikan lebih dari 150 lap.”

Lebih lanjut, Baz mengatakan, tes di Jerez difokuskan pada mencoba beberapa suku cadang baru untuk tahun depan. Juga terutama banyak hal terhadap elektronik.

“Dengan setiap lari kami melaju lebih cepat, saya merasa sedikit lebih percaya diri dengan motor. Saya puas dengan pekerjaan sejauh ini,” ucapnya.

Baca Juga:
Loris Baz, Bonovo action BMW Racing Team

Loris Baz, Bonovo action BMW Racing Team

Foto oleh: BMW AG

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Honda Paling Sering Crash Sepanjang WSBK 2021
Artikel berikutnya Razgatlioglu Tidak Setuju Disamakan dengan Verstappen

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia