Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Razgatlioglu Pimpin Sesi Pagi Tes Misano

Toprak Razgatlioglu mencatat waktu tercepat dalam sesi tes Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) di Misano, Italia, Senin (15/3/2021).

Toprak Razgatlioglu, Pata Yamaha

Foto oleh: Circuito de Jerez

Sampai pukul 13.00 waktu setempat, pembalap skuad pabrikan Pata Yamaha WorldSBK Team tersebut mampu menembus waktu lap 1 menit 34,760 detik.

Waktu lap yang dibuat Razgatlioglu terbilang impresif. Sebagai perbandingan, rekor fastest lap Misano yang dibuat Jonathan Rea – kampiun WSBK enam musim terakhir (2015, 2016, 2017, 2018, 2019, 2020) – adalah 1 menit 34,720 detik pada 2015.

Adapun rekor pole position Misano masih dipegang Tom Sykes dengan 1 menit 33,640 detik yang dibuatnya pada 2018 saat bersama Kawasaki.

Razgatlioglu menjadi pembalap pertama yang turun ke trek selama 20 menit. Pembalap asal Turki tersebut terlihat mencoba beberapa komponen baru Yamaha YZF-R1 yang beberapa di antaranya pernah dites di Jerez menjelang akhir tahun lalu.

Komponen baru ini diyakini mampu membantu Razgatlioglu saat melibas tikungan dan stopping. Tetapi pada hari pertama tes, pemenang lima race WSBK itu memfokuskan diri pada mengembalikan kecepatannya.

Di Misano, Razgatlioglu didampingi rekan setim barunya, Andrea Locateli. Kampiun World Supersport (WSSP) 2020 lalu itu berkonsentrasi pada adaptasi sekaligus membiasakan diri turun dengan R1 dalam jarak jauh.

Baca Juga:

Locatelli membuat waktu lap terbaiknya dengan 1 menit 36,132 detik untuk berada di peringkat ke-7 dari total 11 pembalap yang mencatatkan waktu lap.

Runner-up WSBK 2020, Scott Redding (Aruba.It Racing – Ducati), kembali ke lintasan dengan Ducati Panigale V4 R. Pembalap Inggris tersebut juga kembali menguji beberapa komponen baru yang pernah ditesnya di Jerez.

Pada sesi pag tes Misano, Redding mampu menembus waktu lap 1 menit 34,853 detik untuk berada di P2. Rekan baru Redding di tim pabrikan Ducati, Michael Ruben Rinaldi, mencatatkan waktu lap 1 menit 35,143 detik untuk finis di P3.

Pembalap asal Amerika Serikat (AS), Garrett Gerloff (GRT Yamaha WorldSBK Team), sempat mengalami kecelakaan di Tikungan 15 yang mengarah ke kiri karena ban yang masih terlalu dingin. Setelah kembali ke pit dan melakukan perbaikan, ia kembali ke trek.

Usai tampil impresif sepanjang WSBK 2020 dengan tiga finis podium, Gerloff akan berusaha meningkatkan hasil lombanya pada musim 2021 nanti. Waktu lap Gerloff yang mencapai 1 menit 35,264 detik membuatnya finis di P4.

Rekan setim Gerloff yang baru kembali setelah menjadi pembalap penguji Yamaha di tes pramusim MotoGP 2021 di Qatar, Kohta Nozane, mencatat 1 menit 37,925 detik untuk berada di posisi juru kunci, P11.

Pembalap debutan, Tito Rabat (Barni Racing-Ducati) menembus 1 menit 35,680 detik untuk P5 sedangkan Axel Bassani (Motocorsa Racing-Ducati) mencatat 1 menit 35,902 detik untuk P6.

Lucas Mahias (Kawasaki Pucetti Racing; 1:36,460 menit), Christophe Ponsson (Gil Motor Sport – Yamaha; 1:36,978 menit), dan pembalap GoEleven Ducati, Michele Pirro (1:37,162 menit) masong-masing finis P8, P9, dan P10.

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Sirkuit Misano Siap Sambut Tim WSBK
Artikel berikutnya Jonathan Rea Berlatih Motocross

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia