Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

WorldSBK Inggris: Van der Mark menang lagi, Razgatlioglu podium

Penampilan solid kembali disuguhkan Michael van der Mark yang memenangi Race 2 World Superbike Inggris. Rookie Toprak Razgatlioglu berhasil finis kedua.

Michael van der Mark, Pata Yamaha

Gold and Goose / Motorsport Images

Michael van der Mark, Pata Yamaha

Michael van der Mark, Pata Yamaha

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Balapan kedua di Sirkuit Donington Park, Minggu (27/5), berjalan menarik. Dua nama muncul sebagai bintang sepanjang jalannya 23 lap, yakni Van der Mark dan Razgatlioglu.

Selepas start, Lorenzo Savadori merebut pimpinan. Wild card Leon Haslam posisi kedua, diikuti Alex Lowes, sedangkan Van der Mark menempati urutan keenam, dan Chaz Davies melebar di tikungan pertama.

Status pembalap terdepan kemudian direbut Lowes pada Lap 3. Ia bahkan langsung membuka jarak 1,136 detik dari Savadori, sementara Van der Mark baru saja mengatasi perlawanan Tom Sykes untuk posisi keempat.

Berselang lima lap, Lowes tampak mulai nyaman di depan. Akan tetapi, Van der Mark terus membayangi rekan setimnya itu, dengan juara dunia bertahan Jonathan Rea memburu tiga besar.

Memasuki pertengahan balapan, Van der Mark kehilangan posisi usai disalip Rea. Kendati demikian, pembalap Belanda itu tetap mampu menjaga jarak. Pada saat bersamaan, Razgatlioglu secara tak terduga berada keempat.

Jelang enam lap terakhir, Rea menyalip Lowes. Tak berapa lama, ia dilewati Van der Mark yang mulai mengincar posisi puncak. Dan hanya butuh satu lap saja, pimpinan balapan diambil alih sang pembalap Belanda.

Rea berupaya keras merebut kembali posisi terdepan, namun Van der Mark melaju lebih kencang dan berjarak cukup jauh dari rivalnya ini. Pembalap Kawasaki itu kemudian mengendur dan didekati Razgatlioglu.

Lap terakhir, Van der Mark terus memperlebar jarak. Ia akhirnya finis lebih dulu dengan keunggulan 2,3 detik. Kejutan dibuat Razgatlioglu yang berhasil menyalip Rea untuk podium kedua dalam debutnya sebagai rookie. 

Finis ketiga pun akhirnya harus puas ditempati Rea, dilanjutkan Lowes pada posisi keempat. Chaz Davies memetik hasil kurang memuaskan lagi, tetapi setidaknya pembalap Ducati itu masuk lima besar.

Savadori fnis ketujuh, di depan Leon Camier yang menaklukkan pembalap anyar MV Agusta, Jordi Torres. Dan melengkapi 10 besar adalah Loris Baz. Ia mengungguli Marco Melandri.

WorldSBK berikutnya akan dihelat di Sirkuit Brno, Republik Ceko pada 9-10 Juni bulan depan.

Hasil Balapan:

Pos.#PembalapMotorGap
1 60 netherlands Michael van der Mark  Yamaha -
2 54 turkey Toprak Razgatlioglu  Kawasaki 2.328
3 1 united_kingdom Jonathan Rea  Kawasaki 2.614
4 22 united_kingdom Alex Lowes  Yamaha 2.894
5 7 united_kingdom Chaz Davies  Ducati 4.797
6 66 united_kingdom Tom Sykes  Kawasaki 8.224
7 32 italy Lorenzo Savadori  Aprilia 9.169
8 2 united_kingdom Leon Camier  Honda 18.488
9 81 spain Jordi Torres  MV Agusta 19.964
10 76 france Loris Baz  BMW 20.207
11 33 italy Marco Melandri  Ducati 23.803
12 36 argentina Leandro Mercado  Kawasaki 28.845
13 45 united_states Jake Gagne  Honda 29.741
14 41 united_kingdom Luke Mossey  Kawasaki 31.156
15 28 united_kingdom Bradley Ray  Suzuki 33.321
16 99 united_states PJ Jacobsen  Honda 34.175
17 37 czech_republic Ondrej Jezek  Yamaha 47.350
18 94 italy Niccolo Canepa  Yamaha 47.701
19 44 united_kingdom Gino Rea  Suzuki 57.365
DNF 55 united_kingdom Mason Law  Kawasaki  
DNF 50 ireland Eugene Laverty  Aprilia  
DNF 40 spain Roman Ramos  Kawasaki  
DNF 12 spain Xavi Fores  Ducati  
DNF 91 united_kingdom Leon Haslam  Kawasaki  
DNF 21 italy Michael Ruben Rinaldi  Ducati  
Lorenzo Savadori, Milwaukee Aprilia leads
Alex Lowes, Pata Yamaha
Bradley Ray, Buildbase Suzuki
Michael van der Mark, Pata Yamaha, Jonathan Rea, Kawasaki Racing
Podium: race winner Michael van der Mark, Pata Yamaha
Podium: second place Toprak Razgatlioglu, Kawasaki Puccetti Racing
Podium: third place Jonathan Rea, Kawasaki Racing
Podium: race winner Michael van der Mark, Pata Yamaha, second place Toprak Razgatlioglu, Kawasaki Puccetti Racing,  third place Jonathan Rea, Kawasaki Racing
Podium: race winner Michael van der Mark, Pata Yamaha, second place Toprak Razgatlioglu, Kawasaki Puccetti Racing, third place Jonathan Rea, Kawasaki Racing
Michael van der Mark, Pata Yamaha
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya WorldSBK Inggris: Van der Mark sabet kemenangan perdana
Artikel berikutnya WorldSSP300 Inggris: Galang Hendra finis kesembilan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia