Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

WorldSBK Misano: Lowes tersungkur, Rea jadi pemenang

Terjatuhnya rival Alex Lowez memuluskan jalan Jonathan Rea untuk merebut kemenangan pada Race 1 World Superbike Misano.

Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Red Flag sebanyak dua kali mewarnai jalannya balapan, Sabtu (22/6). Lantaran hujan deras yang mengguyur sirkuit, Race 1 dihentikan ketika baru berjalan empat lap, sebelum kemudian dilanjutkan dengan jumlah putaran dipangkas menjadi 18.

Selepas start, Rea dapat mempertahankan posisi terdepan. Namun ia tak bisa langsung menjauh begitu saja. Lowes membuntuti ketat, membuat pertarungan sengit antara keduanya di trek basah tidak terhindarkan.

Lap 7, Lowes mengambil alih urutan teratas. Sayangnya, pembalap Yamaha itu tak bertahan lama memimpin balapan. Tepat pada Lap 9, Lowes terjatuh di Tikungan 11. Rea pun dengan leluasa jadi posisi pertama.

Sang juara dunia bertahan bahkan tidak mendapat perlawanan berarti, yang mana para lawan-lawannya terpaut sangat jauh. Ini merupakan kemenangan ketiga Rea di trek Italia – sebelumnya berjaya pada WorldSBK Imola.

Finis kedua berhasil diamankan Tom Sykes, sekaligus podium perdana bagi BMW Motorrad yang debut di kejuaraan musim ini. Sedangkan tempat ketiga diduduki Alvaro Bautista.

Hasil mengesankan dipetik pula Loris Baz. Ia membawa skuat Ten Kate Racing masuk empat besar, mengungguli Chaz Davies. Sementara urutan keenam dihuni Marco Melandri.

Rookie Sandro Cortese mengemas finis ketujuh, di depan Yuki Takahashi – yang menggantikan Leon Camier – serta Lorenzo Zanetti mengalahkan Leandro Mercado untuk posisi kesembilan.

Michele Pirro, pembalap tes Ducati dan turun sebagai wild card, harus gigit jari. Ia tersungkur di Tikungan 12 pada Lap 9. Rekan setim Michael Ruben Rinaldi juga gagal finis.

Hasil Race 1 WorldSBK Misano:

 
Pos Pembalap Motor Lap Gap
1 United KingdomJonathan Rea Kawasaki 18  
2 United KingdomTom Sykes BMW 18 3.692
3 SpainAlvaro Bautista Ducati 18 7.756
4 FranceLoris Baz Yamaha 18 12.932
5 United KingdomChaz Davies Ducati 18 15.801
6 ItalyMarco Melandri Yamaha 18 41.963
7 GermanySandro Cortese Yamaha 18 45.967
8 JapanYuki Takahashi Honda 18 46.479
9 ItalyLorenzo Zanetti Ducati 18 47.695
10 ArgentinaLeandro Mercado Kawasaki 18 48.026
11 ItalyAlessandro Del Bianco Honda 18 49.700
12 SpainJordi Torres Kawasaki 18 49.833
13 Samuele Cavalieri Ducati 18 1'08.793
14 JapanRyuichi Kiyonari Honda 18 1'13.510
15 GermanyMarkus Reiterberger BMW 18 1'36.134
  TurkeyToprak Razgatlioglu Kawasaki 17 DNF
  United KingdomLeon Haslam Kawasaki 12 DNF
  ItalyMichael Ruben Rinaldi Ducati 10 DNF
  United KingdomAlex Lowes Yamaha 8 DNF
  ItalyMichele Pirro Ducati 8 DNF
  SwitzerlandDominic Schmitter Yamaha 8 DNF
Race start
Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team leads the start
Marco Melandri, GRT Yamaha WorldSBK, Sandro Cortese, GRT Yamaha WorldSBK
Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team, Alex Lowes, Pata Yamaha
Pirro, Alex Lowes, Pata Yamaha
Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team
Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team
Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team
Race winner Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team
Podium: race 1 winner Jonathan Rea, Kawasaki Racing Team, second place Tom Sykes, BMW Motorrad WorldSBK Team, third place Alvaro Bautista, Aruba.it Racing-Ducati Team
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya WorldSSP300 Jerez: Lakukan kesalahan, Galang gagal podium
Artikel berikutnya WorldSBK Misano: Bautista juarai Superpole Race, Rea kelima

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia