Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Fernando Alonso Senang Bersaing dengan Guanyu Zhou

Fernando Alonso mengaku senang bisa bertarung dengan rookie Guanyu Zhou pada Kejuaraan Dunia Formula 1 2022.

Fernando Alonso, Alpine

Foto oleh: Alpine

Guanyu Zhou yang bergabung Akademi Pembalap Alpine pada 2019 akan menjalani musim perdana di Kejuaraan Dunia Formula 1 pada 2022. Namun, Zhou tidak akan bergabung dengan tim pabrikan asal Prancis tersebut.

Pembalap Cina tersebut akan menjadi rekan setim Valtteri Bottas, yang bergabung dengan Alfa Romeo dari Mercedes untuk F1 2022, di tim yang bermarkas di Hinwil, Swiss, tersebut.

Zhou sudah tidak asing lagi dengan Formula 1. Peringkat ketiga FIA Formula 2 2021 itu sudah beberapa kali mengikuti tes maupun sesi latihan bersama tim Renault/Alpine. Dengan begitu, pencinta F1 sudah tidak asing lagi dengan nama dan wajahnya.

Pada F1 2022 nanti, Zhou juga bakal mencetak sejarah dengan menjadi pembalap pertama asal Cina yang turun penuh di ajang balap jet darat tersebut.

Turunnya pembalap kelahiran Shanghai, Cina, tersebut juga disambut baik juara dunia F1 2005 dan 2006 Fernando Alonso.

Guanyu Zhou, Alfa Romeo Racing

Guanyu Zhou, Alfa Romeo Racing

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

“Saya ikut senang dengan sukses Guanyu,” ucap pembalap veteran Tim Alpine F1 itu seperti dikutip RacingNews365, menyoal debut Zhou di F1.

“Ia anak yang baik dan sudah menjadi bagian akademi kami dalam beberapa tahun terakhir. Saya juga sempat beberapa hari bersamanya saat tes. Kami berteman baik, jadi saya ikut senang begitu tahu ia mendapat kesempatan turun di F1.”

Untuk F1 2022, Alfa Romeo mempertahankan kebijakan mengombinasikan pembalap berpengalaman dengan pembalap muda potensial. Karenanya, begitu Kimi Raikkonen mundur, Alfa Romeo langsung menarik Bottas yang notabene kenyang pengalaman.

Sementara, mereka tidak memperpanjang kontrak Antonio Giovinazzi dan memilih Zhou sebagai pengganti.

Guanyu Zhou menggeber Alfa Romeo Racing C39 dengan ban 18 inci saat tes resmi F1 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, beberapa waktu lalu.

Guanyu Zhou menggeber Alfa Romeo Racing C39 dengan ban 18 inci saat tes resmi F1 di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, beberapa waktu lalu.

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

“Antonio Giovinazzi pergi, dan itu menujukkan bagaimana sistem (regenerasi) di F1 berjalan. Di sisi lain, kehadiran Zhou akan bagus untuk F1, dirinya sendiri, dan juga Cina,” tutur Fernando Alonso.

“Kami sudah tidak sabar untuk beradu cepat dengan Zhou di lintasan dan bakal menyambutnya sehangat mungkin,” kata pemenang 32 Grand Prix, 98 podium, 22 pole position, dan 23 fastest lap dalam 334 start di F1 sejak 2001 (hiatus pada 2019 dan 2020) tersebut.

Rekan setim Fernando Alonso di Alpine, Esteban Ocon, juga menyambut baik kedatangan Guanyu Zhou di Formula 1 mulai 2022.

“Sangat senang bisa melihatnya bergabung ke Formula 1. Saya pernah sebentar bekerja sama dengannya tahun lalu dan sempat berbagi sesi dengannya di Austria. Perkembangan Zhou di atas mobil F1 terbilang cepat,” tutur pembalap asal Prancis tersebut.

“Saya kira ia takkan butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan F1 dan bisa segera mendapatkan kecepatan. Saya berharap Zhou mendapatkan yang terbaik,” kata pemenang GP Hungaria 2021 lalu itu.

Guanyu Zhou akan bertemu dengan Fernando Alonso, Ocon, dan seluruh pembalap F1 lain pada tes pramusim pertama yang akan berlangsung di Barcelona, Spanyol, 23-25 Februari mendatang.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Salah Satu Mobil F1 Ikonik Fernando Alonso Dilelang
Artikel berikutnya Puncaki Daftar Poin Penalti F1, Tiga Pilot Red Bull Harus Hati-hati

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia