Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

FP2 GP Spanyol: Bottas pimpin Mercedes 1-2

Valtteri Bottas kembali menjadi yang tercepat sekaligus memimpin Mercedes 1-2 pada latihan kedua Formula 1 GP Spanyol, Jumat (10/5).

Valtteri Bottas, Mercedes AMG W10

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Setelah memuncaki sesi latihan pertama, Bottas kembali menempati posisi yang sama di awal FP2. Rekan setimnya, Lewis Hamilton, berusaha mengambil alih posisi pimpinan dengan kompon hard tetapi mengalami oversteer dan terpaksa memotong chicane terakhir.

Pada percobaan berikutnya, Hamilton menyelesaikan lap dengan raihan waktu 1 menit 18,647 detik untuk menempati posisi keempat, masih 0,8 detik lebih lambat dari Bottas.

Baca Juga:

Beberapa menit berselang, duo Ferrari mengisi posisi pertama dan kedua berkat kompon soft. Sebastian Vettel mencetak waktu ungu di sektor pertama untuk mengambil alih dengan 1 menit 17,673 detik. Tidak lama kemudian, Charles Leclerc melintasi garis timing dan hanya terpaut tipis 0,027 detik.

Saat melakukan lap pendinginan, Leclerc memancing kekesalan Kevin Magnussen yang merasa terhambat ketika keduanya sedang melewati Tikungan 9.

Pada menit ke-35, duo Ferrari bertukar posisi setelah penajaman waktu yang dilakukan Leclerc membawanya ke posisi teratas. Vettel memperbaiki waktunya tetapi masih kalah cepat 0,088 detik.

Bottas dan Hamilton kembali turun ke trek setelah beralih ke kompon soft. Dengan kompon terlunak, duo Mercedes melengserkan duo Ferrari di posisi 1-2. Bottas lagi-lagi unggul atas Hamilton dengan selisih 0,126 detik yang kemudian dipangkas menjadi 0,049 detik.

Mayoritas pembalap kemudian beralih melakukan program simulasi balapan. Vettel terlihat merangkai catatan waktu di kisaran 1:22 dengan kompon soft.

Dalam laju long-run, Mercedes dan Ferrari tampak seimbang di sektor pertama dan kedua, tetapi Mercedes tampak unggul tipis di sektor ketiga.

Setelah terganggu masalah kebocoran oli pada penghujung sesi latihan pertama dan tercecer di urutan ke-12, Max Verstappen menjalani sesi yang lebih baik di FP2 dengan mengisi slot kelima. Raihan waktunya terpaut cukup jauh dari Bottas, 0,751 detik lebih lambat.

Romain Grosjean kembali menembus enam besar setelah membukukan 1 menit 18,153 detik sebagai raihan terbaiknya. Pierre Gasly belum mendapatkan ritme dan hanya bisa menempati posisi ketujuh, di depan Kevin Magnussen.

Pembalap lokal, Carlos Sainz Jr., mencatatkan waktu tercepat kesembilan, mengungguli Daniil Kvyat dari tim Toro Rosso yang melengkapi sepuluh besar.

Lihat juga galeri mini di akhir halaman ini...

Hasil FP2 GP Spanyol:

Pos Pembalap Tim Lap Waktu Gap Interval km/j
1 Finland Valtteri Bottas Mercedes 35 1'17.284     216.836
2 United Kingdom Lewis Hamilton Mercedes 35 1'17.333 0.049 0.049 216.699
3 Monaco Charles Leclerc Ferrari 42 1'17.585 0.301 0.252 215.995
4 Germany Sebastian Vettel Ferrari 41 1'17.673 0.389 0.088 215.750
5 Netherlands Max Verstappen Red Bull 30 1'18.035 0.751 0.362 214.749
6 France Romain Grosjean Haas 42 1'18.153 0.869 0.118 214.425
7 France Pierre Gasly Red Bull 34 1'18.238 0.954 0.085 214.192
8 Denmark Kevin Magnussen Haas 40 1'18.355 1.071 0.117 213.872
9 Spain Carlos Sainz Jr. McLaren 45 1'18.658 1.374 0.303 213.048
10 Russian Federation Daniil Kvyat Toro Rosso 40 1'18.722 1.438 0.064 212.875
11 Finland Kimi Raikkonen Alfa Romeo 30 1'18.727 1.443 0.005 212.862
12 Thailand Alexander Albon Toro Rosso 44 1'18.779 1.495 0.052 212.721
13 Canada Lance Stroll Racing Point 33 1'18.839 1.555 0.060 212.559
14 Germany Nico Hulkenberg Renault 43 1'18.861 1.577 0.022 212.500
15 Australia Daniel Ricciardo Renault 40 1'18.934 1.650 0.073 212.303
16 United Kingdom Lando Norris McLaren 43 1'19.041 1.757 0.107 212.016
17 Italy Antonio Giovinazzi Alfa Romeo 37 1'19.427 2.143 0.386 210.986
18 Mexico Sergio Perez Racing Point 40 1'19.448 2.164 0.021 210.930
19 United Kingdom George Russell Williams 38 1'20.191 2.907 0.743 208.976
20 Poland Robert Kubica Williams 23 1'20.781 3.497 0.590 207.449
Valtteri Bottas, Mercedes AMG F1
Pierre Gasly, Red Bull Racing RB15
Carlos Sainz Jr., McLaren MCL34
Sergio Perez, Racing Point RP19
Sebastian Vettel, Ferrari SF90
Robert Kubica, Williams FW42
Kevin Magnussen, Haas F1 Team VF-19
Daniil Kvyat, Toro Rosso STR14
Valtteri Bottas, Mercedes AMG W10
Sebastian Vettel, Ferrari SF90
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Vettel syok Interlagos akan ditinggalkan F1
Artikel berikutnya Ferrari masih kalah dari Mercedes di tikungan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia