Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Gardner Pamer Seragam Baru KTM Ajo

Jelang Moto2 2021, Remy Gardner mengunggah foto yang memperlihatkan dirinya mengenakan baju balap Red Bull KTM Ajo.

Remy Gardner, SAG Racing Team

Remy Gardner, SAG Racing Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Setelah dua musim membela Onexox TKKR SAG Team, Gardner memutuskan hijrah ke skuad Red Bull KTM Ajo, dan akan berduet dengan Raul Fernandez.

Tahun lalu jadi penampilan terbaik Gardner selama berkiprah di kategori intermediate. Sang putra legenda MotoGP asal Australia, Wayne Gardner, berhasil tembus enam besar klasemen akhir.

Tak hanya itu saja, Gardner turut mencatatkan torehan menawan. Tiga podium, termasuk satu kemenangan perdana di Moto2 Portugal 2020 juga sukses dikemasnya. Karenanya tidak mengherankan jika Red Bull KTM Ajo kepincut dengan talentanya.

Senin (1/3/2021) kemarin, Gardner memamerkan foto yang menunjukkan dia dalam balutan seragam anyar Red Bull KTM Ajo. Nampaknya tak banyak perubahan pada livery tim, masih dihiasi oranye serta biru gelap.

Tidak banyak kata-kata yang ditulis pembalap berusia 22 tahun itu. Hanya sebuah kalimat singkat bertuliskan: “Musim baru, penampilan baru.”

 

Gardner bakal debut sebagai rider Red Bull KTM Ajo saat seri pembuka Moto2 2021 bergulir di Sirkuit Losail, Qatar pada 28 Maret mendatang. Pun demikian, dia rupanya telah menjajal motor barunya di Portugal akhir November 2020 lalu.

“Saya sangat senang dengan kontak pertama saya bersama tim. Kami dapat melaju dengan cukup cepat, tetapi ada banyak hal baru dibandingkan dengan apa yang saya pakai balapan tahun ini. Rem, misalnya,” ucap Gardner melansir dari Speedcafe.

“Kami menyortir hal-hal biasa seperti posisi berkendara dan saya benar-benar tidak sabar untuk kembali ke trek bersama mereka.

“Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang membuat ini terwujud dan banyak terima kasih kepada para penggemar yang mengikuti saya di media sosial.

“Saya berharap semua orang tetap aman, serta kami dapat kembali ke musim yang lebih normal.”

Sebelum balapan Moto2 Qatar, Gardner terlebih dahulu akan menjalani tes pramusim di Sirkuit Losail pada 19-21 Maret.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Lupakan Musim Lalu, Dalla Porta Tatap Moto2 2021
Artikel berikutnya Dibebani Target Tinggi, Dixon Tetap Tenang

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia