
MotoGP 2018
Fans Thailand tuai pujian dari Dovizioso
Gelaran perdana MotoGP Thailand boleh saja telah usai. Namun atmosfer, terutama para fans, meninggalkan kesan tersendiri pada Andrea Dovizioso.

7 Oktober 2018 – atau akhir pekan lalu – fans Negeri Gajah Putih akhirnya dapat merasakan langsung menonton balap Grand Prix di Chang International Circuit, Buriram.
Tribun dipenuhi penggemar dengan jumlah total 222.535 orang selama tiga hari, dihitung sejak sesi latihan Jumat (5/10) hingga balapan Minggu (7/10). Tentu saja ini termasuk angka fantastis.
Ditanya tentang trek, serta fans Thailand, Dovizioso bahkan tak sungkan untuk untuk membandingkan dengan penggemar Eropa. “Trek bukan yang terbaik bagi kejuaraan kami, tapi akhirnya berjalan baik,” tuturnya.
“Menyenangkan melihat dukungan besar dari para penggemar. Di Eropa, mereka harus belajar dari penggemar Thailand, karena senang melihat penggemar dengan satu kaus, bisa merah, kuning, warna apa pun yang Anda inginkan, mendukung semuanya dan tidak mengeluh [tentang] yang lain.
“Saya pikir ini adalah hal yang paling penting, dan sesuatu di Eropa yang mereka lupakan,” tandas pembalap Ducati itu.
Baca Juga:
Saat tes pramusim MotoGP Thailand pertengahan Februari lalu, Marc Marquez pernah melontarkan pernyataan senada. Antusiasme telah terlihat jauh-jauh hari.
“Menurut saya, penting ketika MotoGP dan Dorna mengumumkan, bahwa kami akan berkunjung ke Thailand. Kami sudah mengatakan ini penting, karena kami memiliki timbal balik dari media sosial,” ungkapnya.
“Saat kami di sini, sosial media, Anda tidak dapat mempercayainya. Tapi Anda memahami ada banyak sekali penggemar di sini, banyak orang yang mengikuti MotoGP. Baru saja tiba di bandara, beberapa penggemar menunggu Anda,” imbuh The Baby Alien.
Thailand sendiri bakal menggelar MotoGP hingga 2020. Dalam kesepakatan dengan Dorna Sports yang diumumkan akhir Agustus musim lalu, pihak penyelenggara menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun.
Fans

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Banner

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Thailand flag

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Paddock

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Fans

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Fans

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Fans

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Crowds

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Artikel sebelumnya
KYT NX-Race, helm balap berstandar MotoGP
Artikel berikutnya
Rea: Saya lebih baik dari Crutchlow

Tentang artikel ini
Kejuaraan | MotoGP |
Event | GP Thailand |
Lokasi | Chang International Circuit |
Pembalap | Andrea Dovizioso , Marc Marquez |
Tim | Ducati Team , Repsol Honda Team |
Penulis | Scherazade Mulia Saraswati |